2.705 Lembar Surat Suara untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Agam Rusak

Padangkita.com: Surat Suara, KPU Agam, Surat Suara Rusak, Pilkada 2020,

Penyortiran surat suara di Kabupaten Agam. [Foto: Ist]

Lubuk Basung, Padangkita.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Agam menemukan sebanyak 2.705 lembar surat suara untuk pemilihan bupati dan wakil bupati di daerah itu rusak.

Halk itu dibenarkan Ketua KPU Kabupaten Agam, Riko Antoni. Menurutnya, 2.705 surat suara yang rusak itu karena ada bercakan tinta, sobek, kotor hingga terlipat dan lainnya.

"Surat suara itu dicetak PT. Temprina Media Grafika di Kabupaten Malang, Jawa Timur. Untuk mengganti surat suara yang rusak itu, sudah kita sampaikan ke pihak perusahaan," ujar Riko, Selasa (1/12/2020).

Untuk jumlah yang diusulkan, jelas Riko, lebih banyak dari jumlah surat suara yang rusak, hal itu dilakukan untuk mengantisipasi jika masih ada surat suara yang rusak nantinya.

"Kita usulkan sebanyak 3.647 surat suara lagi," ungkap Riko.

Dijelaskan Riko, untuk kebutuhan surat suara pada Pilkada Serentak tahun 2020, Kabupaten Agam membutuhkan sebanyak 373.647 lembar surat suara.

Dirincikannya, sebanyak 371.604 lembar untuk Daftar Pemilih Tetap dan sebanyak 2.000 lembar untuk surat suara ulang.

Sementara, untuk penyortiran surat suara di Kabupaten Agam, jelas Riko, petugas yang dikerahkan sebanyak 186 orang.

Baca juga: Distribusi Logistik Pilkada Serentak Tahun 2020 Diprioritaskan untuk Padang dan Mentawai

Diketahui, Pilkada Serentak tahun 2020 di Kabupaten Agam, sebanyak empat pasangan calon akan bertarung, yaitu omor urut 1 pasangan calon Taslim- Syafrizal, nomor urut 2 Hariadi-Novi Endri, nomor urut 3 Trinda Farhan Satria-Muhammad Kasni dan nomor urut 4 Andri Warman-Irwan Fikri. [zfk]


Baca berita Agam terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Sekda Kota Padang Pantau Proses Pelipatan Kertas Suara
Sekda Kota Padang Pantau Proses Pelipatan Kertas Suara
Kapolres Limapuluh Kota Pantau Kedatangan Logistik Pemilu 2024 di Gudang KPU
Kapolres Limapuluh Kota Pantau Kedatangan Logistik Pemilu 2024 di Gudang KPU
Dikawal Ketat Polisi, Surat Suara Pemilu 2024 mulai Didistribusikan ke Daerah di Sumbar
Dikawal Ketat Polisi, Surat Suara Pemilu 2024 mulai Didistribusikan ke Daerah di Sumbar
Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Penghargaan tersebut didapatkan atas kerja sama semua pihak yang terlibat 
Dinilai Sukses Selenggarakan Pilkada Serentak 2020, KPU Padang Diganjar Empat Penghargaan
Berita Kabupaten Solok hari ini dan berita Sumbar hari ini: Sidang lanjutan PHP Bupati Solok akan digelar di MK, Senin (22/3/2021).
MK Putuskan Nasib Nofi Candra dan Yulfadri dalam Sengketa Pilbup Solok 22 Maret
Berita Pesisir Selatan hari ini dan berita Sumbar hari ini: KPU Pessel tampung masukan dan saran untuk kebaikan pelaksanaan pilkada ke depannya
KPU Pessel Evaluasi Penyelenggaraan Pilkada 2020. Ini yang Perlu Dibenahi