159 Gempa Bumi Terjadi Sebulan Terakhir Berpusat di Sekitar Sumbar

Bukittinggi, Padangkita.com - Gempa bumi dengan kekuatan atau magnitudo 3,0 terjadi di Bukittinggi, Sumatra Barat (Sumbar).

Ilustrasi. [Foto: Ist]

Padang, Padangkita.com - Sebanyak 159 kali kejadian gempa bumi terjadi dalam sebulan terakhir berpusat di sekitar Sumatra Barat (Sumbar).

Hal tersebut berdasarkan data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Stasiun Geofisika Kelas I Padang Panjang, Minggu (3/4/2022).

Dilihat Padangkita.com di akun Instagram, @bmkgpadangpanjang, gempa dengan magnitudo maksimum 6,9 berpusat di Nias Selatan pada 14 Maret 2022.

BMKG mencatat, dalam satu hari, paling banyak terjadi gempa bumi sebanyak 15 kali pada 14 Maret 2022, dan paling sedikit satu kali pada 27 Maret dan 28 Maret 2022.

BMKG juga mencatat terdapat tujuh kali gempa bumi yang dirasakan masyarakat Sumbar.

Gempa tersebut terbagi atas tiga kali gempa merupakan susulan gempa bumi pada 25 Februari 2022 yang mengguncang Pasaman dan Pasaman Barat. Ketiga gempa ini terjadi pada 1, 2, dan 3 Maret 2022.

Lalu, gempa bumi 26 Maret 2022 yang terjadi pada pukul 10.03 WIB berlokasi 14 kilometer barat laut Padang Pariaman.

Baca Juga: Gempa Darat M 4,5 Guncang Bukittinggi Dinihari

Kemudian, gempa 14 Maret 2022 yang terjadi pada pukul 04.09 WIB berlokasi enam kilometer dari Hibala, Nias Selatan. Gempa ini memiliki dua kali gempa susulan. [fru]

Baca Juga

Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Gempa Pagi Hari Kejutkan Warga Sumbar, Ternyata Selama Januari 2024 Terjadi 87 Kali
Gempa Pagi Hari Kejutkan Warga Sumbar, Ternyata Selama Januari 2024 Terjadi 87 Kali
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako