Libur Lebaran, Kota Padang Siap Manjakan Wisatawan

Libur Lebaran, Kota Padang Siap Manjakan Wisatawan

Walikota Padang (Foto: Humas Pemko)

Lampiran Gambar

Walikota Padang (Foto: Humas Pemko)

Padangkita.com - Jumlah wisatawan yang berkunjung ke kota Padang pada libur Lebaran Idul Fitri 2017 diprediksi meningkat dibanding tahun sebelumnya.

Puluhan ribu orang diperkirakan akan tumpah ruah di sejumlah objek wisata yang ada di kota Padang seperti pantai air manis, Taplau dan sejumlah objek wisata lainnya yang ada di kota Bingkuang ini.

Untuk itu, pemerintah kota Padang telah bersiap menyambut para perantau dan wisatawan baik domestik maupun mancanegara tersebut dengan membenahi sejumlah objek wisata unggulan yang ada.

"Ini tidak lepas dari investasi dan pembenahan sejumlah objek wisata yang ada," kata Walikota Padang, Mehyeldi Ansyarullah.

Selain itu, pemko Padang juga menerbitkan Surat Edaran kepada seluruh pedagang mengenai harga makanan dan minuman, serta pelayanan yang mencerminkan wisata halal kepada wisatawan.

Pemko Padang juga menyiapkan nomor pengaduan kepada para wisatawan jika ada masalah atau menemui kendala di lapangan.

"Kita siapkan nomor pengaduan, nomornya 08116607555," kata Walikota Padang.

Agar wisatawan merasa nyaman dan betah di kota Padang, pemko Padang juga memperkuat koordinasi antar instansi atau Organiasi Perangkat Daerah (OPD). Pemko Padang menyiapkan sejumlah OPD untuk terlibat aktif dalam berkoordinasi dan dukungan.

"Kita harapakan semua OPD terlibat aktif agar wisatawan merasa aman dan nyaman menikmati kota Padang," tambah Mahyeldi, seperti dilansir dari situs pemko, Jumat (23/06/2017).

Baca Juga

Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Segera Dioperasikan! Jembatan Kaca Seruni Point yang Pakai Sensor Mampu Tampung 100 Orang
Segera Dioperasikan! Jembatan Kaca Seruni Point yang Pakai Sensor Mampu Tampung 100 Orang
BI – Pemprov Sumbar Gelar Sumbar CreatiFest di GOR Agus Salim, Catat Jadwalnya
BI – Pemprov Sumbar Gelar Sumbar CreatiFest di GOR Agus Salim, Catat Jadwalnya
Destinasi Wisata Danau di Provinsi Tetangga Sumbar Ini makin Mantap Didukung Tol
Destinasi Wisata Danau di Provinsi Tetangga Sumbar Ini makin Mantap Didukung Tol
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu