Waspada Virus Corona, Pedangdut Via Vallen Lakukan Suntik Imun

Berita artis terbaru: Via Vallen cari jodoh, via vallen

Via Vallen. [Foto: Instagram]

Berita selebriti terbaru: Via Vallen melakukan suntik imun agar terhindar dari virus corona. Hal itu ia lakukan karena vaksin virus corona hingga kini belum ditemukan.

Padangkita.com - Virus corona yang kian mewabah di Indonesia menjadi kekhawatiran tersendiri bagi semua kalangan.

Hal yang sama juga dialami oleh penyanyi dangdut Via Vallen.

Karena khawatir akan tertular virus corona atau Covid-19, baru-baru ini ia melakukan suntik imun atau immune booster.

Tak sendiri, pelantun lagu fenomenal berjudul "Sayang" itu juga mengajak semua anggota keluarganya untuk disuntik imun.

"Aku memproteksi semua orang di rumah dengan suntik immune booster agar imunitas tubuhnya semakin kuat dan enggak gampang kena virus," ungkap Via Vallen lewat akun Instagram miliknya, Kamis (26/3/2020).

Ia lalu melanjutkan, "Di Surabaya - Sidoarjo korban positif covid-19 semakin hari semakin bertambah, jadi selain di rumah aja aku ikut memproteksi keluarga."

Via Vallen memilih melakukan suntik imun karena hingga kini vaksin virus corona belum ditemukan.

Ia beserta keluarganya pun akhirnya memilih vaksin paru-paru dan vaksin influenza sebagai perlindungan diri.

Baca juga : Aneh bin Ajaib, Viral Video Pelajar di Blitar Bisa Kendalikan Angin Badai, Rintisan Avatar Kah?

"Karena vaksin untuk virus corona belum ditemukan, jadi aku melakukan vaksin untuk area tubuh yang paling bahaya kalau diserang oleh covid-19 yaitu vaksin paru-paru dan juga vaksin influenza (karena covid-19 ini semacam virus flu cuma lebih berbahaya)," kata wanita berusia 28 tahun itu.

Dalam unggahan instagramnya itu, Via Vallen juga menyarankan agar masyarakat berjemur pukul 10.00 WIB pagi untuk meningkatkan imun.

"Buat temen-temen yang mau immune booster gratis!! Kalian bisa berjemur setiap hari, jam 10 pagi selama 15 menit aja. Semakin banyak kulit yang terpapar sinar matahari, hasilnya akan semakin bagus," tulisnya. [*/Jly]


Baca Berita Selebriti terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Asyik Nongkrong di Warung, 13 Pelajar Diangkut Satpol PP Padang
Padang, Padangkita.com - Capaian Vaksinasi Covid-19 di Kota Padang hingga awal 2022 sudah mendekati angka 80 persen, yaitu 79 persen.
Capaian Vaksinasi Tembus 79 Persen, Hendri Septa Sebut Kegiatan Masyarakat di Padang Sudah Mulai Normal
Painan, Padangkita.com - Capaian vaksinasi Covid-19 di Nagari Rawang Gunung Malelo, Kecamatan Sutera, Pessel kini tembus 80 persen.
Berkat Door to Door, Capaian Vaksinasi di Nagari Rawang Gunung Malelo Kini Tembus 80 Persen
Painan, Padangkita.com - Capaian vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) masih jauh dari target.
Capaian Vaksinasi Covid-19 di Pessel Kini Masih 57,5 Persen
Padang, Padangkita.com - Dinkes Kota Padang akan mensurvei sejumlah sekolah untuk memastikan keberlangsungan Pembelajaran Tatap Muka (PTM).
Dinkes Padang Akan Survei Sejumlah Sekolah untuk Pastikan Keberlangsungan Pembelajaran Tatap Muka
Pariaman, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman telah merilis nama-nama warga yang belum divaksin sama sekali hingga saat ini.
Rilis Nama Warga yang Belum Divaksin, Wako Genius Umar Minta Camat Telusuri hingga ke Desa dan Dusun