Wapres Ma'ruf Amin Dijadwalkan 2 Hari di Sumbar, Pemprov Berharap Salat Jumat di Masjid Raya

Wapres Ma'ruf Amin Dijadwalkan 2 Hari di Sumbar, Pemprov Berharap Salat Jumat di Masjid Raya

Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono dan Sekdaprov Sumbar Hansastri dalam rapat finalisasi persiapan kunjungan Wapres Ma'ruf Amin ke Sumbar. [Foto: Dok. Biro Adpim Sumbar]

Padang, Padangkita.com - Pemerintah Provinsi Sumatra Barat (Pemprov Sumbar) bersama seluruh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mengadakan rapat finalisasi persiapan kunjungan kerja Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin beserta istri, Wury Ma’ruf Amin.

Wapres bersama istri dijadwalkan berkunjung ke Sumbar selama dua hari, 4 Mei hingga 5 Mei 2023. Dalam rincian kegiatan, Wapres menaiki pesawat Boeing 737-400 TNI AU dan lepas landas dari Bandara Sultan Thaha, Jambi pada pukul 16.45 WIB. Selanjutnya terbang menuju Bandar Udara Internasional Minangkabau (BIM).

Di Bandara Internasional Minangkabau (BIM), rombongan Wapres akan disambut oleh Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah beserta ittri, Harneli, Pangdam I Bukit Barisan, Kapolda Sumbar, dan Danlanud Sutan Sjahrir dan Danlantamal II.

Gubernur Sumbar yang diwakili Sekdaprov Sumbar Sumbar, Hansastri dalam rapat finalisasi, Selasa (2/5/2023), mengatakan bahwa Pemprov Sumbar beserta Forkopimda dan semua pihak sudah siap menyambut dan menyukseskan kunjungan kerja Wapres.

"Kami ingin memberikan pelayanan dengan maksimal kepada Bapak Wapres Ma'ruf Amin, kami juga ingin menjamu beliau makan siang ataupun makan malam di Istana Gubernuran," kata Hansastri.

Selain itu, Hansastri juga berharap, Wapres bisa menunaikan Salat Jumat di Masjid Raya Sumbar. Ia menyebutkan, masjid itu cukup representative, baik dari segi fasilitas maupun lokasi untuk menjadi lokasi Salat Wapres dan rombongan.

"Selain itu, Masjid Raya Sumbar telah mendapatkan predikat sebagai masjid dengan memiliki arsitektur terindah di dunia. Bagi kami di Sumbar, masjid tersebut juga sudah menjadi ikon wisata dan pusat pembelajaran ABS-SBK," tuturnya.

Bahkan, kata Hansastri, bulan Ramadan yang lalu, Pemprov berniat mengundang Wapres untuk hadir di Masjid Raya. Namun, karena jadwal Wapres yang padat, maka niat tersebut tertunda.

“Alhamdulillah, setelah Lebaran akhirnya beliau bisa hadir ke Sumbar," lanjut Hansastri.

Sementara itu, Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono menyatakan, pihaknya sudah siap untuk menyambut dan mengawal kegiatan Wapres selama berada di Sumbar. Bahkan Kapolda menyatakan, bahwa dirinya akan mendampingi mulai dari awal sampai akhir seluruh kegiatan Wapres selama berada di Sumbar.

"Saya dan anggota sudah siapkan langkah-langkah untuk pengamanan selama Wapres kunker di Sumbar. Seluruhnya tanpa terkecuali hingga mengakhiri kegiatannya sampai nanti beliau kembali ke Jakarta," kata Irjen Pol Suharyono.

Kapolda mengingatkan, yang paling penting dari persiapan penyambutan Wapres dan rombongan adalah koordinasi seluruh unsur Forkopimda harus selalu berjalan.

"Protap tetap kita lakukan, termasuk sterilisasi oleh pasukan Brimob, konsep pengamanan itu akan kita optimalkan dengan usur TNI, Polri dan juga unsur terkait lainnya," tuturnya.

Baca juga: Hadiri Pemutaran Perdana Film Buya Hamka, Wapres: Banyak Teladan, Masyarakat mesti Nonton

Kapolda Suharyono berharap, kunker Wapres bersama istri selama 2 hari di Sumbar berjalan baik dan lancar. [adpsb/pkt]

Baca Juga

Dinilai Berhasil Hapus Kemiskinan Ekstrem, Pemprov Sumbar Dapat Insentif Fiskal
Dinilai Berhasil Hapus Kemiskinan Ekstrem, Pemprov Sumbar Dapat Insentif Fiskal
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis
Pj Wali Kota Padang Sambut Hangat Pahlawan Merah Putih Asal Sumbar
Pj Wali Kota Padang Sambut Hangat Pahlawan Merah Putih Asal Sumbar