Stop Dulu Bicara Fly Over! Ketua DPRD Sumbar Tagih Blueprint Pengembangan Kawasan Wisata Strategis Nasional Danau Maninjau

Stop Dulu Bicara Fly Over! Ketua DPRD Sumbar Tagih Blueprint Pengembangan Kawasan Wisata Strategis Nasional Danau Maninjau

Danau Maninjau. [Foto : wikipedia]

Padang, Padangkita.com - Ketua DPRD Sumbar, Supardi menagih dokumen rencana pembangunan atau blueprint (cetak biru) pengembangan Kawasan Wisata Strategis Nasional Danau Maninjau (KWSNDM).  Menurut Dia hal ini penting, tak hanya soal rencana pembangunan Fly Over Maninjau untuk mendukung Jalan Kelok 44 sebagai jalan utama saat ini.

“Lebih dari Fly Over bisa dibangun, yang terpenting itu blueprint nya dulu,” ingat Supardi dikonfirmasi Padangkita.com, Jumat (7/1/2022).

Supardi mengatakan, kebutuhan infrastruktur di Sumbar tak hanya Fly Over Maninjau semata, namun ada juga Fly Over Sitinjau Lawik di Jalan Padang-Solok dan Fly Over Lembah Anai di ruas Padang - Bukittinggi.

“Semuanya penting, namun kita terkendala anggaran. Kalau dari Provinsi tidak mungkin, mesti dari pusat,” ingat Ketua DPRD Sumbar dari Fraksi Gerindra ini.

Selain rencana pembangunan tersebut, Pemprov Sumbar juga mesti fokus untuk penyelesaian Tol Padang-Pekanbaru, yang saat ini proggresnya sangat lamban.

“Kalau bisa kepastian jalan tol dulu yang harus dilakukan, ini bisa mangurai kemacetan tahunan yang kerap terjadi di Sumbar,” tegas Supardi.

Kembali ke usulan Fly Over Maninjau, Supardi mengingatkan, kajian teknis mesti dilakukan lebih dulu. Apakah jalan lama, Kelok 44 bisa diperlebar atau memang solusinya dibangun Fly Over. Kedua ops tersebut menurut dia, bakal menimbulkan efek positif baik secara ekomi, budaya, pendidikan dan laiinya.

Baca Juga : Terowongan Balingka, Mimpi yang Hangus tak Mungkin Kembali?

“Kita akan coba lobi ke pemerintah pusat. Ini jelas mendukung koneksi Tol Padang-Pekanbaru,” tutupnya. [isr]

Baca Juga

Presiden Jokowi Dijadwalkan ke Mentawai Bulan Depan, Menhub Tinjau Bandara Rokot
Presiden Jokowi Dijadwalkan ke Mentawai Bulan Depan, Menhub Tinjau Bandara Rokot
Pelabuhan Teluk Tapang
Menilik Rencana Wujud dan Polemik PSN yang Menuai Unjuk Rasa di Pasaman Barat
5 Hari Unjuk Rasa di Padang, 1.500 Warga Air Bangis Dipaksa Pulang  
5 Hari Unjuk Rasa di Padang, 1.500 Warga Air Bangis Dipaksa Pulang  
Tol Trans Sumatra Juli 2023 Selesai 361 Km, 7 Ruas Tengah Dikerjakan Termasuk Padang-Sicincin
Tol Trans Sumatra Juli 2023 Selesai 361 Km, 7 Ruas Tengah Dikerjakan Termasuk Padang-Sicincin
500 Hektare Lahan Kosong di Sekitar Danau Maninjau, YLHI Gandeng Semen Padang Sosialisasikan Kaliandra 
500 Hektare Lahan Kosong di Sekitar Danau Maninjau, YLHI Gandeng Semen Padang Sosialisasikan Kaliandra 
Kemenkomarves Minta Pemkab Agam langsung ‘Action’ Selamatkan Danau Maninjau
Kemenkomarves Minta Pemkab Agam langsung ‘Action’ Selamatkan Danau Maninjau