Polsek Sumpur Kudus Titipkan Mayat yang Ditemukan di Batang Sinamar ke RSUD Sijunjung

Polsek Sumpur Kudus Titipkan Mayat yang Ditemukan di Batang Sinamar ke RSUD Sijunjung

Polsek Sumpur Kudus Titipkan Mayat yang Ditemukan di Batang Sinamar ke RSUD Sijunjung. [Foto : Polres Sijunjung]

Muaro Sijunjung, Padangkita.com - Polsek Sumpur Kudus masih belum bisa mengidentifikasi mayat pria yang ditemukan warga tersangkut di aliran Batang Sinamar, Jorong Koto Baru, Nagari Tanjung Bonai Aur, Kecamatan Sumpur Kudus pada Kamis (9/3/2023) sore.

Kapolsek Sumpur Kudus AKP Ulgarmaini mengungkapkan, petugas tidak menemukan identitas dan tidak ada tanda penganiayaan pada mayat tersebut.

“Setelah dilakukan pemeriksaan luar oleh tim dokter Puskesmas Kumanis dan identifikasi oleh Tim Inafis Polres Sijunjung, tidak ditemukan idenditas korban,” ujarnya Jumat (10/3/2023).

Lebih lanjut ia menjelaskan, korban ditemukan dalam posisi terlungkup dengan pakaian lengkap dengan kondisi tubuh yang sebagian besar sudah hancur membusuk.

Sampai saat ini belum diketahui penyebab peristiwa hingga mayat tersebut ditemukan.

Ulgarmaini mengatakan mayat tersebut dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Sijunjung untuk penyelidikan lebih lanjut.

Sebelumnya masyarakat Kecamatan Sumpur Kudus, Kabupaten Sijunjung digegerkan dengan penemuan mayat tanpa identitas di Sungai Batang Sinamar.

Baca JugaWarga Sijunjung Gempar Penemuan Mayat Tanpa Identitas di Batang Sinamar

Mayat tanpa identitas tersebut, pertama kali ditemukan oleh saksi atas nama Elzam Repelita warga setempat saat hendak mencuci kaki sepulang dari sawah. [*/hdp]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

 

Baca Juga

Kedapatan Bawa Pupuk Subsidi ke Luar Daerah, Sopir dan Kernet Diamankan Polres Sijunjung
Kedapatan Bawa Pupuk Subsidi ke Luar Daerah, Sopir dan Kernet Diamankan Polres Sijunjung
Pensiunan Guru di Sijunjung Tewas Tersengat Listrik saat Perbaiki Mesin Pompa Air
Pensiunan Guru di Sijunjung Tewas Tersengat Listrik saat Perbaiki Mesin Pompa Air
Longsor di Sijunjung, Jalan Penghubung Durian Gadang-Silokek Tertutup
Longsor di Sijunjung, Jalan Penghubung Durian Gadang-Silokek Tertutup
Pamit Mau ke Pasar, Laki-laki Lansia di Koto Balingka Ditemukan Mengambang di Sungai
Pamit Mau ke Pasar, Laki-laki Lansia di Koto Balingka Ditemukan Mengambang di Sungai
Tim Narco Polres Sijunjung Bekuk Pengedar Narkoba, Amankan 18 Paket Sabu
Tim Narco Polres Sijunjung Bekuk Pengedar Narkoba, Amankan 18 Paket Sabu
Razia Gabungan Antisipasi Peredaran Narkoba di Lapas Muaro Sijunjung
Razia Gabungan Antisipasi Peredaran Narkoba di Lapas Muaro Sijunjung