Persiapan Tanah Datar Sambut Perantau dan Wisatawan, 6 Event Budaya bakal Digelar

Persiapan Tanah Datar Sambut Perantau dan Wisatawan,  6 Event Budaya bakal Digelar

Keindahan Nagari Pariangan, Kabupaten Tanah Datar yang jadi desa terindah di dunia. [Foto: Dok. Humas Pemkab Tanah Datar]

Batusangkar, Padangkita.com – Kabupaten Tanah Datar bersiap menerima perantau pulang kampung atau mudik, dan para wisatawan.

Bupati Tanah Datar Eka Putra memperkirakan perantau dan wisatawan ke Tanah Datar bakal meningkat pada Ramadan dan libur Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah/2023.

“Seperti sebelumnya, akan banyak perantau pulang kampung pada saat puasa dan Lebaran, sehingga jumlah warga kita akan meningkat signifikan. Insya Allah juga bisa mendokrak tingkat kunjungan wisata,” kata Bupari Eka, saat Apel Gabungan ASN di Lapangan Cindua Mato, Batusangkar, Senin (20/3/2023).

Karena itu, ia meminta dinas terkait seperti Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga, Dinas Perhubungan, Satpol PP dan instansi vertikal lainnya untuk bersinergi mengawasi pengelolaan destinasi, di antataranya meliputi kebersihan toilet, pencegahan kemacetan, rambu-rambu lalu lintas, keamanan dan beberapa lainnya.

“Kita ingin keberadaan perantau yang mudik ataupun wisatwan yang berkunjung ke destinasi wisata di Tanah Datar merasa aman dan nyaman. Sehingga mampu meningkatkan kunjungan yang tentunya akan berdampak pada peningkatan pendapatan perekonomian masyarakat setempat,” ungkapnua.

Terkait bakal meningkatnya kunjungan wisatawan itu, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Parpora) Hendri Agung Indrianto kepada Padangkita.com menyampaikan, Dinas Parpora sudah melakukan persiapan.

“Untuk objek wisata Istano Basa Pagaruyuang yang menjadi kewenangan Dinas Parpora, jauh hari sudah diminta kepada pengelola agar mempersiapkan segala sesuatu untuk menyambut kunjungan perantau dan wisatawan yang membludak,” katanya.

Sementara itu, untuk objek wisata yang dikelola masyarakat atau Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis), pihaknya juga telah menyampaikan imbauan untuk selalu menjaga keamanan, kenyamaman, menjaga kualitas produk, pelayanan dan kebersihan.

“Kami juga telah rencanakan dalam waktu dekat mengadakan pertemuan dengan pengelola objek wisata dan Pokdarwis untuk mempertegas kembali imbauan, dan harapan dalam pengelolaan objek wisatanya,” ujarnya.

Lampiran Gambar

Bupati Tanah Datar Eka Putra mempromosikan wsata daerahnya kepada penumpang pesawat AirAsia di Bandara Internasional Minangkabau (BIM). [Foto. Dok. Humas Tanah Datar]

Agung mengungkapkan, untuk lebih memperkenalkan potensi wisata Tanah Datar, Pemerintah Daerah bekerja sama dengan Bandara Internasional Minangkabau (BIM) me-launching promosi wisata beberapa waktu lalu.

Kemudian, kata dia, me-launching Calendar of Event (CoE) Pariwisata Tanah Datar di Pekanbaru, Riau.

“Langkah strategis kita lakukan untuk menarik para wisatawan berkunjung ke Tanah Datar, bekerjas ama dengan BIM dan launching CoE di Pekanbaru, semuanya bertujuan untuk lebih memperkenalkan potensi wisata Tanah Datar,” jelasnya.

Lebih lanjut Agung menyampaikan, pada bulan April 2023 nanti, setidaknya ada 6 event wisata yang akan dilaksanakan di Tanah Datar. Untuk Program Satu Nagari Satu Event telah dimulai 11 Maret dengan ‘Pesona Tobek Loweh’ di Nagari Parambahan, Kecamatan Lima Kaum.

Event akan dilanjutkan 22 - 23 April bernama ‘Alek Anak Nagari Tigo Jangko’ di Kecamatan Lintau Buo. Kemudian, 24 - 30 April ‘Sepekan Alek Anak Nagari Andaleh’, Kecamatan Sungayang,” kata Agung.

Selanjutnya, pada 25 - 27 April ada ‘Pesona Sawah Tangah’, di Kecamatan Pariangan, 27- 30 April ‘Pagaruyung Islamic Art Festival’ di Istano Basa Pagaruyung.

Pada 29 - 30 April ada ‘Rang Sungayang Mangiak Olek’ di Nagari Sungayang, Kecamatan Sungayang.

Baca juga: ‘Satu Nagari Satu Event’ Tanah Datar Sedot 26.500 Wisatawan, Perputaran Uang Capai Rp1,9 Miliar

“Dan 30 April - 1 Mei 2023 juga direncanakan alek Pacu Kuda di Lapangan Dang Tuanku Bukik Gombak. Ayo Berkunjung ke Tanah Datar,” ajak Agung. [djp/pkt]

Baca Juga

Andre Rosiade Bawa 2 Bupati ke Kementerian PUPR, Pastikan Pembangunan - Perbaikan Jalan
Andre Rosiade Bawa 2 Bupati ke Kementerian PUPR, Pastikan Pembangunan - Perbaikan Jalan
Bank Nagari kembali Serahkan Bantuan di Tanah Datar, Bupati Eka Putra: Momentumnya Tepat  
Bank Nagari kembali Serahkan Bantuan di Tanah Datar, Bupati Eka Putra: Momentumnya Tepat  
Alokasikan Rp137 Miliar, Pemprov Target Perbaikan Jalan Rusak Tanah Datar selesai 2024
Alokasikan Rp137 Miliar, Pemprov Target Perbaikan Jalan Rusak Tanah Datar selesai 2024
Jalan Provinsi di Tanah Datar Rusak Parah, Bupati Eka Putra: Sudah Berkali-kali Diajukan Perbaikan
Jalan Provinsi di Tanah Datar Rusak Parah, Bupati Eka Putra: Sudah Berkali-kali Diajukan Perbaikan
Pemprov Sumbar Siapkan Rp10 Miliar untuk Preservasi Jalan Ombilin-Batusangkar
Pemprov Sumbar Siapkan Rp10 Miliar untuk Preservasi Jalan Ombilin-Batusangkar
Jalan Pemandangan Indah Sepanjang 2,4 Km di Nagari Koto Laweh Diresmikan
Jalan Pemandangan Indah Sepanjang 2,4 Km di Nagari Koto Laweh Diresmikan