Padang, Padangkita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Padang melalui Dinas Pariwisata, berencana akan membangun jembatan apung di objek wisata Pantai Air Manis, Kecamatan Padang Selatan.
Kepala Dinas Pariwisata Kota Padang Yudi Indra Syani menjelaskan, nantinya jembatan apung tersebut akan dapat digunakan para pengunjung Pantai Air Manis menuju Pulau Pisang Ketek.
"Pengerjaannya segera kita lakukan, dananya di anggaran perubahan ini," kata Yudi dalam keterangannya, dikutip Senin (6/11/2023).
Ia berharap, dengan dibangunnya jembatan apung ini dapat memberikan kemudahan akses bagi pengunjung menuju lokasi wisata Pulau Pisang Ketek.
"Karena dengan adanya jembatan apung, setiap saat pengunjung bisa datang ke pulau tersebut. Selanjutnya dengan adanya akses, diharapkan dapat menunjang pengembangan wisata di pulau tersebut," kata Yudi.
Pulau Pisang Ketek merupakan salah satu spot wisata yang menjadi favorit para pengunjung Pantai Air Manis, selain Batu Malin Kundang yang terkenal dengan legenda anak durhaka yang dikutuk jadi batu.
Biasanya, untuk mencapai Pulau Pisang Ketek, para pengunjung menunggu saat pasang surut, sehingga dapat dilalui dengan berjalan kaki, ataupun dengan kendaraan ATV, yang banyak disewakan oleh warga sekitar.
Baca juga: Penjelasan Pemko Padang soal Tenggelamnya Batu Malin Kundang di Pantai Air Manis
Pantai Air Manis sendiri memang menjadi salah satu objek wisata adalan Kota Padang. Destinasi wisata ini pun menjadi favorit pengunjung karena mudah dijangkau dari pusat kota. Apalagi setelah adanya infrastruktur jalan yang memadai menuju lokasi. [*/pkt]