Di wilayah Kota Padang, daerah yang paling banyak ditemukan kasus positif Covid-19 adalah kecamatan Padang Timur
Padang, Padangkita.com - Dari 19 kasus positif Covid-19, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang merupakan kecamatan yang paling banyak yakni sebanyak 11 kasus.
Ada pun rinciannya 11 kasus tersebut yakni di Kelurahan Andalas 2 orang, Kelurahan Jati 5 orang, Sawahan 3 orang, dan Kubu Marapalam 1 orang.
Wali Kota Padang Mahyeldi Ansharullah menyebutkan salah satu faktor banyaknya warga yang positif Covid-19 di Kecamatan Padang Timur, karena posisi RSUP M. Djamil Padang berada di wilayah Kecamatan Padang Timur.
"Itu makanya Kelurahan Jati tercatat ada 5 orang warga positif Covid-19," katanya, Jumat (10/4/2020).
Melihat kondisi ini, Mahyeldi mengungkapkan Pemkot Padang terus semakin menggencarkan dan meningkatkan sosialisasi serta penyadaran kepada masyarakat akan bahaya Covid-19 ini.
Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona di Sumatra Barat, khususnya di Kota Padang.
Baca juga: Perjuangan Ira, Pasien Asal Tanah Datar yang Sembuh dari Covid-19
"Makanya beberapa hari terakhir ini, kita mengekspos data-data Covid-19 per kelurahan, supaya masyakat di kelurahan itu makin meningkatkan kewaspadaannya," ucap Mahyeldi.
Dengan mengonfirmasikan sebaran Covid-19 per kelurahan ini, maka diharapkan warga akan lebih sadar dan betul-betul disiplin untuk menjalankan instruksi yang dikeluarkan oleh Pemkot Padang.
Wali Kota meminta warga mematuhi imbaun yang dikeluarkan, baik oleh pemerintah pusat maupun pemerintah darah.(*)