Padangkita.com - Lubang raksasa misterius muncul di Desa Lebbo Tengae, Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel). Lubang raksasa di Sulsel tersebut muncul di area persawahan milik warga setempat.
Seorang saksi mata mengatakan bahwa, lubang tersebut muncul setelah sebelumnya muncul tanda-tanda yang tak biasa. Saksi mata, Mappiare (40) mengatakan kalau awal mulanya dirinya melihat asap keluar dari dalam tanah di wilayah sekitar.
Setelah asap keluar beberapa menit kemudian tiba-tiba suara gemuruh terdengar dari dalam tanah. Warga pun kaget mendengar suara gemuruh tersebut. Tak lama kemudian lubang misterius tersebut muncul.
"Awalnya saya lihat itu ada asap kayak terbakar. Terus ada suara seperti guntur dan buldoser. Lalu saya mendekat dan melihatnya, ternyata sudah berlubang dalam. Tapi lebarnya masih kayak sumur biasa," kata Mappiare dikutip dari detik, Senin (23/12/2019).
Baca juga: Viral Video Bayi Malang Terus Menangis dan Peluk Ibunya yang Sudah Meninggal
Dirinya mengatakan bahwa dalam lubang tersebut pada awal ditemukan sekira 50 meter dan lebar 2 meter. Namun saat ini semakin besar dan terus membesar.
Saat ini saja menurutnya lebarnya sudah mencapi 15 meter dan tidak tertutup kemungkinan akan terus bertambah lebar.
Takut terjadi hal-hal yang tidak diinginkan polisi pun memberikan garis polisi di di kawasan tersebut. Polisi khawatir masyarakat warga datang mendekat ke lokasi tersebut.
Sementara itu, menurut ahli Geologi menyatakan berdasarkan pengamatan ada sebuah rongga besar di dalam lubang yang kemungkinan diperkirakan itu goa.
Menurut alhi Geologi, Jamal Rauf Husain wilayah Maros merupakan daerah satuan batuan formasi Tonasa yang disusun oleh batu gamping. Sehingga saat hujan, terjadi pelarutan karena air hujan mengandung asam.
Meskipun demikian, tim geologi belum bisa memastikan secara lengkap fenomena terbentuknya lubang raksasa misterius di Desa Lebbo Tengae, Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel) tersebut.
Baca juga: Auto Kaya, Pemulung Asal Thailand Ini Temukan “Emas Menganbang” Seharga Rp 9,1 miliar
Dirinya berharap masyarakat tidak menyangkut pautkannya dengan likuefaksi yang terjadi di Palu beberapa waktu lalu.
"Kita belum pastikan karena ini membutuhkan penelitian lebih lanjut dengan menggunakan alat tentunya," lanjutnya.
Munculnya lubang raksasa misterius tersebut ternyata tidak hanya terjadi di Sulsel. Beberapa tempat di Indonesia juga pernah mengalami hal yang serupa.
Salah satunya yang terjadi di Sukabumi pada 2018 silam. Lubang misterius di Sukabumi itu juga muncul di area persawahan dengan diameter dan kedalaman sebesar 6 meter.
Selain itu fenomena ini juga terjadi di daerah Gunungkidul pada Februari 2018.
https://www.youtube.com/watch?v=P-yTIJCYtLk