Ketua DPRD Warning Gubernur Mahyeldi: Kalau Sempat Tol Ini Tidak Dibangun, Habislah Sumbar

Ketua DPRD Warning Gubernur Mahyeldi: Kalau Sempat Tol Ini Tidak Dibangun, Habislah Sumbar

Progres pembangunan Jalan Tol Padang -Pekanbaru seksi Padang - Sicincin pada akhir tahun lalu [Foto: Dok. Hutama Karya]

Padang, Padangkita.com - Ketua DPRD Provinsi Sumatra Barat (Sumbar), Supardi peringatkan Gubernur Sumbar, Mahyeldi perihal pembebasan lahan pembangunan Tol Padang-Pekanbaru yang tak kunjung tuntas.

Penegasan ini dia sampaikan terkait pembangunan ruas Tol Padang-Pekanbaru, Seksi I Padang-Sicincin yang akan dilanjutkan kembali pada September 2022 mendatang. Supardi meminta Mahyeldi serius dalam mengurus pembebasan lahan yang hingga saat ini masih 77 persen.

Baca Juga: Pembebasan Lahan Tol Padang-Sicincin Terus Dikebut, Begini Progresnya

Supardi menyebut, sesuai tugas dan kewenangan secara kelembagaan, DPRD telah berulang kali mengingatkan pemerintah provinsi untuk terjun langsung mengintervensi masyarakat dalam mempercepat pembebasan lahan.

Menurutnya, proses awal pembangunan ruas seksi satu dimulai tahun 2018 silam, namun progres pembebasan lahan masih 77 persen. Sementara panjang ruas yang akan dikerjakan 36,15 km dengan progres fisik jalan baru selesai 10 persen.

“Dari jangka waktu pengerjaan, ini sangat lambat. Sementara di daerah lain sudah selesai,” kata Supardi di Padang, Senin (29/8/2022).

Sebelumnya, Supardi turut mendampingi anggota Komisi VI DPR RI, Andre Rosiade meninjau sekaligus selamatan dilanjutkannya pembangunan ruas tol seksi I Padang-Sicincin, Sabtu (27/8/2022) lalu.

Dia menjelaskan, faktor yang menyebabkan fisik jalan baru 10 persen adalah proses pembebasan lahan yang 77 persen tadi melalui proses yang sangat panjang dan berbelit-belit, sehingga Hutama Karya tidak punya kemampuan untuk melanjutkannya.

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Halaman:

Baca Juga

Arus Mudik Lebaran 2025, Kementerian PU akan Operasional Tol Padang - Sicincin Tanpa Tarif
Arus Mudik Lebaran 2025, Kementerian PU akan Operasional Tol Padang - Sicincin Tanpa Tarif
31 Rest Area di JTTS Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran, Ada 15 SPKLU untuk Mobil Listrik
31 Rest Area di JTTS Dukung Kelancaran Arus Mudik Lebaran, Ada 15 SPKLU untuk Mobil Listrik
Lonjakan Volume Kendaraan Arus Mudik Lebaran 2025 di Jalan Tol Sumatera Diprediksi 68,81 %
Lonjakan Volume Kendaraan Arus Mudik Lebaran 2025 di Jalan Tol Sumatera Diprediksi 68,81 %
Gubernur Mahyeldi Ingin Keberadaan Bank Nagari Senantiasa Dirasakan oleh Masyarakat
Gubernur Mahyeldi Ingin Keberadaan Bank Nagari Senantiasa Dirasakan oleh Masyarakat
10 Tahun Pembangunan JTTS Capai 1.042 Km, Sambungkan 8 Provinsi di Pulau Sumatera
10 Tahun Pembangunan JTTS Capai 1.042 Km, Sambungkan 8 Provinsi di Pulau Sumatera
Warga Sumbar-Riau Antusias Manfaatkan Tol Padang-Sicincin, Hari Pertama Fungsional Dilalui 2.813 Kendaraan
Warga Sumbar-Riau Antusias Manfaatkan Tol Padang-Sicincin, Hari Pertama Fungsional Dilalui 2.813 Kendaraan