Japnas Hadir di Sumbar, Gun Sugianto Terpilih Sebagai Ketua Umum

Berita Padang terbaru dan berita Sumbar terbaru: PW Jaringan Pengusaha Nasional (Japnas) Sumbar masa jabatan 2021-2026 resmi dilantik.

Pelantikan pengurus Japnas Sumbar, Kamis (28/1/2021). [Foto: Fakhru/Padangkita.com]

Berita Padang terbaru dan berita Sumbar terbaru: PW Japnas Sumbar masa jabatan 2021-2026 resmi dilantik, Kamis (28/1/2021).

Padang, Padangkita.com - Pengurus Wilayah (PW) Jaringan Pengusaha Nasional (Japnas) Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) masa jabatan 2021-2026 resmi dilantik, Kamis (28/1/2021).

Gun Sugianto terpilih sebagai Ketua Umum PW Japnas Sumbar. Dia beserta jajaran PW Japnas Sumbar lainnya dilantik langsung oleh Ketua Umum Pengurus Pusat Japnas, Bayu Priawan Djokosoetono.

Acara pelantikan berlangsung di Hotel Grand Inna Muara, Kota Padang, dan disaksikan langsung oleh Gubernur Sumbar Irwan Prayitno.

Gun, dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih atas penunjukan dirinya sebagai Ketua Umum PW Japnas Sumbar. Dia berharap dengan hadirnya Japnas di Sumbar bisa meningkatkan iklim usaha di Sumbar.

Japnas sendiri merupakan organisasi profesi yang berdiri sejak 2015. PW Japnas Sumbar merupakan pengurus wilayah ke-18 dari 34 provinsi di Indonesia.

"Japnas Sumbar merupakan organisasi baru di Sumbar. Oleh karena itu, kita akan berkerja keras untuk memperkenalkan Japnas kepada masyarakat," ujarnya.

Gun pun berharap, kehadiran Japnas bisa memperbaiki perekonomian Sumbar yang terdampak oleh pagebluk Covid-19. Dia juga berharap, kehadiran Japnas juga bisa membantu usaha kecil dan menengah yang ada di Sumbar.

Baca juga: 196 UMKM di Pariaman dan 56 Pengusaha Jalin Kemitraan Bisnis Dengan Nilai Rp1,5 Triliun

"Mohon dukungan kerja sama dari teman-teman. Mari kita niatkan Japnas Sumbar menjadi amal ibadah," ajaknya. [pkt]


Baca berita Padang terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Kemendagri Puji Kesiapan Sumbar sebagai Tuan Rumah Event Nasional
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Di Depan Mahasiswa, Ini Hasil Kinerja - Fokus Percepatan Pembangunan yang Dipaparkan Gubernur Mahyeldi
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catatkan SHU Rp1,9 Miliar, Koperasi KPN Balai Kota Padang Raih Sertifikat Sehat
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Catat Kinerja Positif, Laba Bersih Bank Nagari 2023 Capai Rp523,61 Miliar
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako
Kunjungi Posko Erupsi Marapi, Andre Rosiade Bantu Dapur Umum Rp25 Juta dan Sembako
Prof. Syukri Arief Resmi Pimpin DPW ADI Sumbar, Ini Harapan Sekdaprov Hansastri
Prof. Syukri Arief Resmi Pimpin DPW ADI Sumbar, Ini Harapan Sekdaprov Hansastri