Ini yang Dilakukan Ramlan dan Irwandi Usai Tak Lagi Jadi Wako dan Wawako

Berita Bukittinggi hari ini dan berita Sumbar hari ini: Ramlan akan banyak menghabiskan waktunya bersama keluarga setelah tak jabat wali kota

Ramlan dan Irwandi meninggalkan rumah dinas Belakang Balok pada hari terakhir menjabat. [Foto: Ist]

Berita Bukittinggi hari ini dan berita Sumbar hari ini: Ramlan optimistis dengan tidak lagi menjabat sebagai orang nomor satu di Kota Bukittinggi, waktunya akan banyak dihabiskan bersama keluarga.

Bukittinggi, Padangkita.com – Ramlan Nurmatias dan Irwandi sudah tak lagi menjadi wali kota (wako) dan wakil wali kota (wawako). Keduanya resmi pamit ditandai dengan penunjukan Sekretaris Daerah Kota Bukittinggi, Yuen Karnova sebagai Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota.

“Saya berkesempatan cuti namanya ini. Kalau tadi saya katakan jarang tidur siang, mungkin setelah ini bisa tidur siang dua kali lipat,” ujar Ramlan saat ditanya sebelum meninggalkan Rumah Dinas Belakang Balok, Sabtu (20/2/2021).

Ramlan optimistis dengan tidak lagi menjabat sebagai orang nomor satu di Kota Bukittinggi, waktunya akan banyak dihabiskan bersama keluarga. Ramlan pun ingin putra-putranya dapat meneruskan jejaknya sebagai pebisnis.

“Kegiatan saya (sebelum menjadi Wali Kota) kan orang swasta. Ya, paling tidak saya bisa berkumpul dengan keluarga lagi. Dan saya bisa membina anak saya agar lebih matang dalam bisnis,” terangnya.

Sebelum mencoba peruntungan di jalur politik, Ramlan dikenal luas sebagai pengusaha sukses. Bisnisnya menggurita dalam bidang penyediaan alat-alat bangunan lewat Emerald Group.

Menurut Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) tahun 2019 yang diserahkan ke KPU Bukittinggi sebagai syarat pencalonan di Pilkada 2020, Ramlan Nurmatias memiliki harta mencapai Rp25,9 miliar.

“Kerja saya itu adalah di Emerald. Di pemerintahan ini pengabdian namanya. Selaku warga Kota Bukittinggi sekarang, tentu ke depan berharap kota ini bagaimana lebih baiklah. Bagaimanapun mengabdi tidak harus masuk ke struktur pemerintahan. Sumbang pemikiran dan tenaga, itu sudah pengabdian namanya. Saya siap saja. Saya suka berdiskusi orangnya. Saya siap jika dibutuhkan,” katanya.

Soal kembali ke jalur politik, suami Yessi Endriani itu menyatakan, ”Belum terpikirkan itu, beri kesempatan saya istirahat dululah.”

Hal serupa juga ditanyakan awak media kepada mantan Wakil Wali Kota Irwandi. Waktu itu, mantan Sekdako Payakumbuh itu menuju pintu keluar rumah dinas didampingi istrinya, Khadijah.

“Kebetulan memang rumah dan keluarga ada di Payakumbuh, tentu saya akan banyak menghabiskan waktu di sana. Paling, dalam sepekan itu dua kali saya ke Bukittinggi. Kawan-kawan saya banyak di sini untuk diskusi dan bertukar pikiran,” ujar Irwandi.

Irwandi juga tidak menyiratkan akan pensiun total dari panggung politik. Dia tidak muluk-muluk menyatakan akan berhenti berpolitik, namun tidak juga menegaskan akan kembali bertarung.

“Belum terpikir sampai ke sana, nikmati dulu masa cuti ini,” jawabnya.

Dengan berakhirnya masa jabatan Ramlan Nurmatias dan Irwandi maka selama beberapa hari ke depan, Kota Bukittinggi akan dipimpin oleh Sekretaris Daerah Yuen Karnova selaku Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota.

Prosesi penyerahan tugas dari Ramlan dan Irwandi ke Yuen Karnova digelar di aula Rumah Dinas Belakang Balok, Rabu (17/2/2021).

Yuen menyebut pihaknya belum menerima informasi terkait kepastian jadwal pelantikan pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih hasil Pilkada 2020.

Baca juga: Ramlan Nurmatias Akhiri Jabatan, Sekda Yuen Karnova Jadi Plh Wako Bukittinggi

“Sampai saat ini belum ada jadwal pasti pelantikan kepala daerah terpilih, baru ada gambaran pekan keempat Februari. Maka untuk mengisi kekosongan sementara itu, dilakukan penyerahan tugas kepada Pelaksana harian,” tuturnya. [pkt]


Baca berita Bukittinggi hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Buka Festival Kuliner Prabowo-Gibran di Bukittinggi, Andre Rosiade: All in Sekali Putaran
Buka Festival Kuliner Prabowo-Gibran di Bukittinggi, Andre Rosiade: All in Sekali Putaran
Wali Kota Bukittinggi Lantik 81 Pejabat, Termasuk Dua Pejabat Eselon Dua
Wali Kota Bukittinggi Lantik 81 Pejabat, Termasuk Dua Pejabat Eselon Dua
Kampanye di Depan Ribuan Orang di Bukittinggi, Andre Rosiade: Insya Allah Prabowo-Gibran Menang 55 Persen
Kampanye di Depan Ribuan Orang di Bukittinggi, Andre Rosiade: Insya Allah Prabowo-Gibran Menang 55 Persen
1.700 Peserta Ikuti Minang Geopark Run 2023, Angkat Citra Geopark Ngarai Sianok Maninjau
1.700 Peserta Ikuti Minang Geopark Run 2023, Angkat Citra Geopark Ngarai Sianok Maninjau
Kemenkominfo dan Pemko Bukittinggi Gelar Roadshow 1000 Startup Digital
Kemenkominfo dan Pemko Bukittinggi Gelar Roadshow 1000 Startup Digital
Syukuran 1 Tahun, Republik Mie Bukittinggi Donasikan Keuntungan untuk Palestina
Syukuran 1 Tahun, Republik Mie Bukittinggi Donasikan Keuntungan untuk Palestina