BMKG: 29 Gempa Bumi Guncang Sumbar Selama Oktober 2020, Umumnya Gempa Dangkal

Berita Bukittinggi hari ini dan berita Sumbar hari ini: Gempa bumi beruntun terjadi di Kota Bukittinggi, Sumatra Barat, Minggu (23/5/2021).

Ilustrasi Gempa Bumi. [Foto: pixabay.com]

Padang, Padangkita.com - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Padang Panjang mencatat telah terjadi 29 kali kejadian gempa di wilayah Sumatra Barat (Sumbar) selama Oktober 2020.

"Selama Oktober 2020, BMKG Padang Panjang mencatat 55 kali kejadian gempa bumi yang tersebar di beberapa wilayah yakni Sumbar, Jambi, Bengkulu, dan Sumatera Utara. Dari catatan kami, 29 kali kejadian berada di wilayah Sumbar," ujar Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Padang Panjang, Mamuri, saat dikonfirmasi Padangkita.com, Senin (2/11/2020).

Dia menuturkan 29 kali kejadian gempa di Sumbar selama Oktober tersebut berkekuatan antara 2 sampai dengan 5 magnitudo dan umumnya kejadian gempa itu terjadi di sekitar Pulau Pagai Selatan dan Kepulauan Mentawai.

Dari 29 kali kejadian gempa tersebut, ada lima kali gempa bumi yang dirasakan masyarakat dan berpusat di Kepulauan Mentawai.

Baca juga: Gempa Magnitudo 7.0 Disusul Tsunami Landa Turki dan Yunani, 26 Orang Tewas dan 800 Luka-luka

BMKG merinci, gempa pada Senin (19/10/2020) dengan kekuatan 5,8 magnitudo dan 5,7 magnitudo, Selasa (20/10/2020) dengan kekuatan 4,5 magnitudo, serta Rabu (21/10/2020) dengan kekuatan 5,2 magnitudo dan 4,8 magnitudo ikut dirasakan masyarakat di Padang, Painan, Mentawai, Mukomuko, Bengkulu, Kepahiang, dan Bengkulu Utara.

Rata-rata, kata Mamuri, gempa ynag terjadi adalah gempa dangkal. "Artinya kurang dari 60 kilometer," ulasnya. [pkt]


Baca berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis
Pj Wali Kota Padang Sambut Hangat Pahlawan Merah Putih Asal Sumbar
Pj Wali Kota Padang Sambut Hangat Pahlawan Merah Putih Asal Sumbar
Bencana Alam Picu Kenaikan Angka Kemiskinan di Sumatera Barat
Bencana Alam Picu Kenaikan Angka Kemiskinan di Sumatera Barat