Berita Sepak Bola terbaru dan berita Olahraga terbaru: Berapa biaya untuk mengambil lisensi bagi pelatih sepak bola di Indonesia
Padangkita.com - Banyak pemain sepak bola yang bercita-cita ketika pensiun bermain akan melanjutkan karirnya menjadi pelatih. Menjadi pelatih bukan sekadar bermodal pengalaman di lapangan saja namun juga membutuhkan kursun atau lisensi tersendiri.
Untuk berlaga di Liga 1 Indonesia misalnya, federasi sepak bola Indonesia menwajibkan para pelatih memiliki lisensi A Pro untuk dapat manahkodai sebuah tim.
Lisensi A Pro ternyata tidak mudah diperoleh, seseorang yang ingin mengambil lisensi A Pro harus terlebuh dahulu memiliki sertifikat kepelatihan mulai dari D, C, B, dan A.
Lantas berapa biaya yang harus dikeluarkan seseorang yang hendak mengambil lisensi kepelatihan mulai dari bawah?
Untuk diketahui, PSSI telah menentukan biaya untuk dapat mengikuti kursus auntuk mengambil lisensi kepelatihan tersebut.
Baca Juga: Bek Kanan Fiorentina ini Kepincut Bermain di Liga Indonesia?
Ketua Asosiasi Pelatih Sepak Bola Seluruh Indonesia (APSSI) Yeyen Tumena memberikan gambaran mengenai biaya untuk mengambil lisensi tersebut.
"Untuk kursus kepelatihan lisensi D nasional harganya Rp5 juta. Kursus lisensi C nasional itu Rp10 juta," katanya kepada wartawan beberapa waktu lalu.
Sedangkan untuk mengambil lisensi B biayanya mencapai Rp25 juta dan lanjut kursus lisensi A sebesar Rp35 juta.
"Kalau lisensi A Pro biayanya sebesar Rp180 juta," rincinya dilansir indosport.
Saat ini dari sekian banyak pelatih asal Indonesia, yang memiliki lisensi A Pro baru 21 orang.
Yeyen Tumena melihat banyak pelatih-pelatih di Indonesia kesulitan biaya untuk mendapatkan lisensi C dan D nasional.
Oleh karena itu, rencananya APSSI bersama PSSI dan Kemenpora akan membuat program kursus lisensi kepelatihan C serta D nasional secara gratis. Untuk teknisnya nanti, APSSI, PSSI, dan Kemenpora tengah merancangnya. [*/abe]