Banjir Bandang di Jerman, 133 Korban Tewas, 11 Keluarga WNI Terdampak

Berita Internasional, Banjir Bandang di Jerman, 133 Korban Tewas, 11 Keluarga WNI Terdampak, Banjir Bandang di Jerman

Dampak banjir bandang di Jerman [Foto: Ist]

Padangkita.com - Banjir bandang yang terjadi di Jerman telah menyebabkan 133 orang meninggal dunia. Sedangkan 11 warga negara Indonesia (WNI) dinyatakan terdampak akibat peristiwa tersebut.

Dari keterangan resmi KJRI Frankfurt keluarga WNI yang terdampak telah dievakuasi ke fasilitas pemerintah setempat.

"Terkait banjir di Jerman, sampai dengan 17 Juli 2021 08.00 CET dilaporkan 133 orang meninggal dunia. Tidak ada laporan korban jiwa WNI," tulis keterangan resmi KJRI Frankfurt, Sabtu (17/7).

KJRI Frankfurt berhasil menjalin komunikasi dengan 5 WNI yang sedang Ausbildung (magang) di Bad-Neuenahr. Kondisi mereka dalam keadaan selamat.

KJRI Frankfurt juga telah menghubungi keluarga WNI yang menetap di wilayah terdampak.

Total terdapat 11 keluarga WNI terdampak banjir yang berada di Bad Neuenahr-Ahrweiler, Erftstadt (Köln) dan Bad Bidendorf (Sinzig). Saat ini kondisinya baik dan memiliki logistik yang cukup.

Sejauh ini KJRI Frankfurt terus memonitor perkembangan di lapangan supaya dapat mengupayakan bantuan kepada WNI terdampak.

Dilansir CNN, banjir bandang di Jerman Barat disebabkan oleh hujan deras yang terus mengguyur wilayah itu. Sehingga bendungan sungai Rur di Nordrhein-Westfalen jebol pada Jumat (16/7/2021) malam.

Baca Juga: Akibat Gelombang Panas, 230 Orang di Kanada Meninggal Dunia

Korban banjir bandang Jerman dan Belgia juga menyebabkan ratusan orang hilang. Otoritas setempat telah mengevakuasi 700 warga di Ophoven ke tempat yang lebih aman. Sementara tim SAR terus dikerahkan untuk pencarian korban. [*/abe]

Baca Juga

Tanah Datar Dilanda Banjir Bandang, Puluhan Rumah dan 5 Jembatan Rusak
Tanah Datar Dilanda Banjir Bandang, Puluhan Rumah dan 5 Jembatan Rusak
Banjir Bandang Landa Padang Pariaman, Empat Kios Hanyut
Banjir Bandang Landa Padang Pariaman, Empat Kios Hanyut
Operasional Dapur Umum di Tanjung Sani dan Sungai Batang Berakhir
Operasional Dapur Umum di Tanjung Sani dan Sungai Batang Berakhir
Serahkan Bantuan untuk Korban, Wagub Audy: Dampak Banjir Bandang di Solok Cukup Parah  
Serahkan Bantuan untuk Korban, Wagub Audy: Dampak Banjir Bandang di Solok Cukup Parah  
Banjir Bandang Landa TWA Mega Mendung, Ini Penjelasan dan Langkah BKSDA Sumbar
Banjir Bandang Landa TWA Mega Mendung, Ini Penjelasan dan Langkah BKSDA Sumbar
Kronologi Kecelakaan Beruntun di Padang Luar, Truk Rem Blong Tabrak Mobil hingga Rumah Warga
Kronologi Kecelakaan Beruntun di Padang Luar, Truk Rem Blong Tabrak Mobil hingga Rumah Warga