Angin Kencang di Pessel, Sejumlah Pohon Tumbang hingga Kubah Masjid Raya Painan Rusak

Berita Pesisir Selatan hari ini dan berita Sumbar hari ini: Sejumlah pohon tumbang terdapat di tiga kecamatan Pessel, akibat angin kencang

Pohon tumbang di Kecamatan Koto XI Tarusan, IV Jurai dan Batangkapas. [Foto: Ist]

Berita Pesisir Selatan hari ini dan berita Sumbar hari ini: Sejumlah pohon tumbang terdapat di tiga kecamatan Pessel, akibat angin kencang

Painan, Padangkita.com - Akibat angin kencang yang melanda sebagian wilayah Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) sejak Kamis (1/4/2021) pagi, sejumlah pohon tumbang dan bangunan dilaporkan rusak.

Kepala Seksi Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pessel Hasnul Karim mengatakan, sejumlah pohon tumbang terdapat di tiga kecamatan. Pohon-pohon bertumbangan di pinggir jalan pusat Kota Painan serta di jalan-jalan perkampungan.

"Tim kita sudah menuju lokasi untuk melakukan pembersihan material kayu atau pohon tumbang yang jatuh ke badan jalan," kata Hasnul, Kamis (1/4/2021) di Painan.

Tiga kecamatan yang terdapat pohon tumbang adalah Kecamatan Koto XI
Tarusan, IV Jurai dan Batangkapas.

“Untuk sementara, kita mendapat laporan di tiga kecamatan tersebut,"cujarnya.

Selain pohon tumbang, sejumlah bangunan juga dilaporkan rusak. Seperti robohnya kubah Masjid Raya Painan, dan atap bangunan kantor.

"Tapi, kalau bangunan rumah warga yang rusak tertimpa pohon atau yang rusak akibat angin kencang, kami belum mendapat laporan. Yang rusak itu, kubah Masjid Raya Painan, atap bangunan kantor Cabdin Provinsi" katanya.

Untuk mengoptimalkan upaya pembersihan, BPBD Rayon Painan juga membagi sejumlah personel ke beberapa titik wilayah pohon tumbang. Masyarakat setempat juga diminta berperan aktif membantu upaya pembersihan karena keterbatasan anggota BPBD.

Hasnul mengimbau masyarakat agar lebih waspada terhadap ancaman bencana alam seperti angin kencang, maupun banjir. Sebab cuaca esktrem akhir-akhir ini bisa berdampak buruk jika tidak diwaspadai.

"Masyarakat sebagai nelayan, agar menunda dulu keberangkatannya untuk melaut. Kemudian masyarakat yang bermukim di seputar kawasan sungai juga hati-hati dan waspada potensi banjir luapan sungai, karena banjir bisa saja datang tiba-tiba setelah intensitas hujan cukup tinggi di bagian hulu," ingatnya.

Sementara itu, sebagian masyarakat yang di halaman rumahnya memiliki pohon rimbun dan besar, agar dapat melakukan pemotongan atau pemangkasan untuk menghindari terjadinya pohon tumbang.

Baca juga: Diterjang Angin Kencang, Puluhan Pohon Tumbang di Kota Padang, Paling Banyak di Bungus

"Kita berharap kepedulian masyarakat sehingga bisa mengurangi risiko bencana dan kerugian lainnnya." [nik/pkt]


Baca berita Pesisir Selatan hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Andre Rosiade: Jelang Lebaran, Gerindra Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Korban Banjir Pessel
Andre Rosiade: Jelang Lebaran, Gerindra Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Korban Banjir Pessel
Pohon Tumbang Timpa Kabel Listrik dan Pagar di Padang Utara, BPBD Lakukan Evakuasi
Pohon Tumbang Timpa Kabel Listrik dan Pagar di Padang Utara, BPBD Lakukan Evakuasi
Andre Rosiade kembali Realisasikan Janji Hadirkan Listrik bagi Masyarakat Surantih Pessel
Andre Rosiade kembali Realisasikan Janji Hadirkan Listrik bagi Masyarakat Surantih Pessel
Tak hanya Sediakan Sahur, Gerindra  juga Bagikan Takjil dan Nasi Berbuka untuk Korban Banjir
Tak hanya Sediakan Sahur, Gerindra juga Bagikan Takjil dan Nasi Berbuka untuk Korban Banjir
Gubernur Mahyeldi Minta Rincian Kerugian Kerusakan TPI Surantih Akibat Banjir
Gubernur Mahyeldi Minta Rincian Kerugian Kerusakan TPI Surantih Akibat Banjir
Gubernur Mahyeldi Salurkan 220 Ton Beras Cadangan Pangan untuk Warga Pessel
Gubernur Mahyeldi Salurkan 220 Ton Beras Cadangan Pangan untuk Warga Pessel