Pelaku Begal Payudara di Padang Terekam CCVT

Berita Padang, Begal Payudara Padang

Pelaku begal payudara di Kota Padang (Foto: tangkapan Layar)

Padang, Padangkita.com - Dijejaring sosial media di Kota Padang beredar video rekaman hasil kamera pemantau (CCTV) seorang pria yang diduga melakukan pelecehan seksual terhadap wanita (begal payudara).

Dilansir dari laman instagram pdg24jam, Kamis (13/8/2020) ditulis, "Telah terjadi aksi pelecehan di Komplek Cluster Griya Utama Gadut, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang". Peristiwa tersebut diperkirakan terjadi sekitar pukul 06.52 WIB.

Dalam video berdurasi 35 detik tersebut, terlihat seorang perempuan yang berjalan membawa anak dengan kereta dorong.

Tiba-tiba melintas seorang pria yang menggunakan sepeda motor kemudian menghentikan kendaraannya dan mengejar perempuan tersebut.

Pria tersebut kemudian beraksi, perempuan itu pun mencoba menghindar namun akhirnya terjatuh.

Baca juga: Maraknya Pencurianan Kabel ‘Traffic Light’: Dishub Padang: Mari Kita Awasi Bersama


Pria yang belum diketahui identitasnya tersebut langsung kabur dan memacu sepeda motornya. Saat beraksi pria itu menggunakan jaket hitam, helm dan masker. [*/abe]


Baca berita Padang terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Puan: Pendidikan Tidak Bisa Berjalan Baik Jika Guru Dihadapkan Ancaman Hukum Berlebihan
Puan: Pendidikan Tidak Bisa Berjalan Baik Jika Guru Dihadapkan Ancaman Hukum Berlebihan
Pemprov Sumbar Sediakan Anggaran Bantuan Hukum Warga Tak Mampu, Ini Cara Mendapatkannya  
Pemprov Sumbar Sediakan Anggaran Bantuan Hukum Warga Tak Mampu, Ini Cara Mendapatkannya  
Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Pesantren Ramadan di Padang Diluncurkan, Diikuti 87.304 Pelajar di 1.800 Masjid - Musala
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Terdata 670 TPS Liar di Padang, Hendri Septa sebut Kota Darurat Sampah
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu
Polresta Padang Musnahkan Lebih 18 Kilogram Ganja dan 174 Gram Sabu
Forkopimda Padang Rumuskan Sanksi Pelaku Tawuran, Kapolresta Usul Pendidikan Semimiliter
Forkopimda Padang Rumuskan Sanksi Pelaku Tawuran, Kapolresta Usul Pendidikan Semimiliter