Padangkita.com - Banyak cara yang dilakukan oleh seseorang untuk peroleh umur yang panjang. Mulai dari menjaga pola makan, pola istirahat, gaya hidup sehat, olahraga yang tepat dan lain sebagainya.
Namun mungkin tidak banyak yang menyadari ada cara mudah yang bisa dilakukan oleh seseorang yang ingin peroleh umur panjang, khususnya bagi mereka yang kurang suka berolahraga.
Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa sering mengunjungi museum, pameran atau galeri seni, teater dan hal yang berbau seni ternyata mampu membantu seseorang untuk bisa berumur panjang.
Peneliti di University College London melakukan penelitian dengan sampel 6.710 orang tua yang berumur rata-rata di atas lebih dari 50 tahun.
Baca juga: Kabar Baik, Jumlah Perokok di Dunia Alami Penurunan
Para peserta ini melaporkan kegiatan yang mereka lakukan termasuk pergi ke acara atau galeri seni seperti menonton pertunjukan, melihat pameran lukis, kesenian dan hal-hal yang bersifat seni lainnya.
Dan hasilnya sangat menggembirakan, dikutip dari AFP, hasil penelitian yang diterbitkan di The British Medical Journal (BMJ) menyatakan bahwa peserta yang aktif dalam mengunjungi kegiatan atau lokasi seni 1 atau dua kali dalam setahun memiliki risiko kematian 14 persen lebih rendah dibanding mereka yang tidak pernah melakukannya.
Dan mengejutkannya, semakin sering mereka datang dan mengunjungi kegiatan atau galeri seni tersebut, maka risiko kematiannya pun semakin kecil.
Baca juga: Bahaya Makan Terlalu Cepat, Waspada Diabetes dan Obesitas
Sebagai perhitungan, mereka yang datang ke pertunjukan atau pameran seni sebulan sekali memiliki risiko kematian yang lebih rndah hingga 31 persen.
Mengapa hal tersebut bisa terjadi?
Para peneliti menyatakan bahwa terdapat teori yang mengatakan bahwa seni bisa memperpanjang usia, meningkatkan kesehatan mental, mengurangi kesepian, mengembangkan cadangan kognitif, mengurangi perilaku buruk, dan mengurangi perilaku pengambilan risiko buruk.
Studi sebelumnya juga mengungkapkan bahwa terlibat dengan dunia seni bisa meningkatkan kesejahteraan fisik dan mental, termasuk depresi, demensia, rasa sakit kronis, dan lemah.
Jadi bagaimana, tertarik untuk mengunjungi pertunjukan-pertunjukan seni?