Akankah Web3 Mengubah Bisnis Internet?

Akankah Web3 Mengubah Bisnis Internet?

Ilustrasi. [Foto: Istimewa]

Padangkita.com - Perkembangan teknologi selalu berdampak besar terhadap cara dan metode bisnis, termasuk teknologi internet. Seperti yang Anda lihat sekarang, berkembangnya internet telah mengarah kepada pengenalan akan cara pemasaran produk dan jasa secara digital. Lebih jauh, perkembangan kecerdasan buatan juga telah mengubah bagaimana bisnis berinteraksi dengan para pelanggannya di berbagai lokapasar (marketplace) online di banyak negara. 

Perkembangan internet juga berdampak terhadap cara berinteraksi sosial, dari yang tadinya secara tatap muka fisik, saat ini bisa dilakukan secara jarak jauh melalui jaringan online. Apalagi platform sosial populer di Indonesia seperti situs web Omegle, juga tumbuh subur untuk memfasilitasi obrolan video secara online. Bahkan registrasi untuk menggunakan platform tersebut juga sangat cepat dan mudah, di mana jika Anda ingin mengakses website resmi OmeTV misalnya untuk registrasi dan mulai berinteraksi dengan orang lain secara online, maka Anda bisa mengunjungi opisyal na website melalui browser pilihan Anda.  

Dan saat ini, Web3 mulai bersiap untuk mengubah bisnis internet secara perlahan namun pasti. 

Apa itu Web3?

Secara singkat Web3 dapat didefinisikan sebagai internet berbasis blockchain yang menawarkan alternatif yang terdesentralisasi untuk web yang kita kenal. Sementara masih berada dalam tahap awal pengembangan, Web3 dinilai akan mampu memberi solusi terhadap masalah tersulit pada internet saat ini. Misalnya saja, Web3 menawarkan privasi data yang lebih baik dengan cara meniadakan organisasi pusat dan mengizinkan para pengguna untuk menyimpan data mereka pada dompet kripto pribadi mereka. 

Jadi, bisa dikatakan secara keseluruhan web3 tidak akan sepenuhnya menggantikan peran internet saat ini. Namun opsi ini menawarkan keamanan yang lebih baik dan bisa mendorong banyak pengguna untuk berpindah dari penggunaan internet generasi kedua ke generasi ketiga. 

Sejumlah Inovasi Web3 untuk Bisnis

Tentu Web3 masih dalam tahap pembuatan saat ini. Namun, kemunculannya nanti akan mengubah cara berbisnis dari yang konvensional menjadi lebih canggih dan modern. Berikut ini ada beberapa inovasi Web3 yang akan mengubah metode bisnis internet yang perlu Anda ketahui:

1. Aspek pemasaran dan periklanan

    Perusahaan dapat memanfaatkan fungsi Web3 yang unik untuk membantu memasarkan dan mengiklankan produk mereka ke konsumen dengan cara yang baru.

    Beberapa cara pemasaran tersebut dapat berupa penggunaan airdrop, metaverse billboard, dan bahkan penyelenggaraan event virtual.

    2. Pembayaran global yang aman dan tanpa perlu izin

      Di Web3, mata uang kripto akan menggantikan peran mata uang fiat seperti Rupiah, Dollar dll untuk melakukan transaksi dengan individu atau bisnis. Pembayaran kripto menyederhanakan proses transaksi dengan pelanggan di seluruh dunia, sebab tidak diperlukan konversi mata uang. 

      Selain itu, pembayaran dengan kripto biasanya diselesaikan dalam hitungan menit, bukan satu hari atau beberapa hari seperti halnya metode pembayaran tradisional yang telah kita kenal. 

      3. Aspek transparansi

        Pada teknologi blockchain, setiap transaksi dicatat dan dapat dilihat oleh publik. Ini tentu saja memungkinkan transparansi yang lebih baik,yang dapat membantu meningkatkan kepercayaan antar para konsumen. Misalnya saja, mereka dapat memverifikasi bahwa dana sedang digunakan dengan cara yang etis, atau sesuai dengan nilai-nilai pribadi.

        4. Keamanan data

          Teknologi blockchain juga ternyata mampu meningkatkan aspek pengamanan terhadap data sensitif pada bisnis. Catatan pada jaringan blockchain itu tidak dapat disenyapkan, artinya catatan yang tersimpan pada blockchain ini tidak dapat dirusak atau bahkan diubah. Hal ini tentu yang menjadikan faktor utama mengapa Web3 akan sanggup menarik minat para pelaku bisnis di dunia, termasuk di Indonesia.

          Tags:

          Baca Juga

          Andre Rosiade Bersama Dirut Telkomsel: Kita Hilangkan 'Blank Spot' di Sijunjung - Sawahlunto
          Andre Rosiade Bersama Dirut Telkomsel: Kita Hilangkan 'Blank Spot' di Sijunjung - Sawahlunto
          Masyarakat Nagari Langki Harap Mahyeldi-Vasko Wujudkan Akses Internet
          Masyarakat Nagari Langki Harap Mahyeldi-Vasko Wujudkan Akses Internet
          Bagaimana Cara Mengecek Kecepatan Wi-Fi Di Ponsel dan PC Anda?
          Bagaimana Cara Mengecek Kecepatan Wi-Fi di Ponsel dan PC Anda?
          Bagaimana Cara Mengecek Kecepatan Wi-Fi Di Ponsel dan PC Anda?
          Alamat IP: Apa Itu dan Bagaimana Menemukan Alamat IP Anda?
          Apa itu ISP? Penjelasan Internet Service Provider (Penyedia Layanan Internet)
          Apa itu ISP? Penjelasan Internet Service Provider (Penyedia Layanan Internet)
          Andre Rosiade Usul Rapat Gabungan Bahas Starlink, Jangan Sampai Elon Musk Untung Negara Rugi
          Andre Rosiade Usul Rapat Gabungan Bahas Starlink, Jangan Sampai Elon Musk Untung Negara Rugi