Cegah Penyebaran Omicron, BINDA Sumbar Gelar Vaksinasi di 4 Daerah

Cegah Penyebaran Omicron, BINDA Sumbar Gelar Vaksinasi di 4 Daerah

Foto ilustrasi vaksinasi lansia. [Ist]

Padang, Padangkita.com - Badan Intelijen Negara Daerah (BINDA) Sumatra Barat (Sumbar) menggelar program vaksinasi massal untuk kategori penerima kelompok masyarakat umum, lansia, pelajar serta anak usia 6 hingga 11 tahun, Senin (27/12/2021).

Program vaksinasi massal tersebut digelar di empat wilayah, yaitu Kota Sawahlunto, Kabupaten Solok, Pesisir Selatan, dan Kabupaten Padang Pariaman. Sebanyak 10.000 orang berhasil divaksinasi di 32 gerai vaksin yang disediakan BINDA Sumbar itu.

“Hari ini, kita kembali melaksanakan program vaksinasi massal. Total target ada 10.000 orang warga kita di empat kabupaten/kota yang menerima suntikan vaksin untuk dosis pertama,” ujar Kepala BINDA Sumbar, Hendra.

Menurutnya, hingga kini capaian vaksinasi di Provinsi Sumbar belum mencapai target 70 persen seperti yang sudah ditetapkan pemerintah pusat sebelumnya. Kementrian Kesehatan RI merilis, per hari ini capaian vaksinasi di Sumbar baru 65,13 persen untuk dosis pertama dan 39,96 persen untuk dosis kedua.

Lebih rinci, Hendra menjelaskan, khusus untuk kelompok lansia saat ini baru 40,02 persen yang disuntik vaksin dosis pertama atau 20,96 persen untuk dosis kedua.

Sedangkan kelompok usia 12 hingga 17 tahun capaian vaksin untuk dosis pertama sudah mencapai 87,99 persen untuk dosis pertama dan 63,84 persen untuk dosis kedua. Persentase capaian vaksinasi untuk kelompok ini melampaui capaian kelompok petugas publik, lansia, masyarakat umum dan rentan.

“Kalau kelompok SDM Kesehatan sudah mencapai 132,81 persen dosisi pertama, petugas publik 72,01 persen dosis pertama, lansia 40,02 persen dosis pertama dan masyarakat umum dan rentan 63,01 persen dosis pertama. Capaian ini, masih dibawah penerima kelompok usia 12 hingga 17 tahun,” ujar Hendra.

Untuk itu, kata Hendra, guna mengejar target 70 persen capaian vaksinasi hingga akhir bulan ini, BINDA Sumbar akan berupaya keras dengan memperbanyak gerai-gerai vaksin di 19 kabupaten/kota di Sumbar.

Mengingat tidak hanya capaian vaksin 70 persen yang penting dikejar untuk menciptakan kekebalan kelompok, BINDA Sumbar kata Hendra mengimbau kepada seluruh lapisan masyarakat untuk segera mengikuti program vaksinasi ini.

“Vaksin, tidak hanya bertujuan membentuk kekebalan kelompok. Namun juga, mengurangi dampak resiko kita apabila terinfeksi. Ini penting untuk kita semua. Jaga diri kita sendiri, keluarga dan lingkungan. Disiplin prokes dan vaksin. Ini, kunci utama untuk terhindar dari paparan Covid-19,” kata Hendra.

Baca Juga: 1.413 Anak Usia 6-11 Tahun di Sawahlunto Disuntik Vaksin

Hendra menambahkan, munculnya varian Omicron, tidak menutup kemungkinan terjadinya ledakan gelombang ketiga. Untuk itu, BINDA Sumbar mengingatkan kembali masyarakat untuk tidak abai protokol kesehatan. [pkt/fru]

Baca Juga

BINDA Sumbar Siap Hadapi Potensi Kerawanan Jelang Pilkada Serentak 2024
BINDA Sumbar Siap Hadapi Potensi Kerawanan Jelang Pilkada Serentak 2024
Ikut Vaksinasi BINDA Sumbar, Warga Pessel Bawa Pulang Sembako
Ikut Vaksinasi BINDA Sumbar, Warga Pessel Bawa Pulang Sembako
Relawan Vaksin Covid-19 meninggal
32 Ribu Nakes di Sumbar Bakal Dapat Vaksin Dosis Keempat
Padang Aro, Padangkita.com - Pemkab Solsel terus berupaya untuk mencapai target vaksinasi Covid-19 80 persen hingga akhir tahun.
Terjadi di Sumbar, Warga Belum Booster tapi Sudah Dapat Sertifikat Vaksin, Dinkes: Kita Selidiki
Polda Sumbar Buka Gerai Vaksin untuk Pemudik
Polda Sumbar Buka Gerai Vaksin untuk Pemudik
Perihal Vaksinasi, Antusias Orang Tua Murid di Pusat Ibukota Agam Rendah? 
Perihal Vaksinasi, Antusias Orang Tua Murid di Pusat Ibukota Agam Rendah?