Ikut Vaksinasi BINDA Sumbar, Warga Pessel Bawa Pulang Sembako

Ikut Vaksinasi BINDA Sumbar, Warga Pessel Bawa Pulang Sembako

Salah satu masyarakat Pessel yang mengikuti vaksinasi Covid-19, yang digelar BINDA Sumbar. [Foto: Ist]

Painan, Padangkita.com - Kegiatan vaksinasi massal Covid-19 yang digelar Badan Intelijen Negara Daerah (BINDA) Sumbar, mendapat sambutan hangat dari masyarakat di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel).

Pasalnya, selain mendekatkan pusat vaksin dengan masyarakat, peserta vaksinasi juga mendapatkan oaket sembako dari BINDA.

Vaksinasi kali ini dilaksanakan di Puskesmas Lumpo, Kecamatan IV Jurai, Jumat (2/9/2022).

Salah seorang peserta vaksin, Septrisman, 58 tahun, menilai, vaksinasi yang digelar Binda Sumbar adalah bentuk pengabdian BIN terhadap capaian herd immunity kepada masyarakat, Septrisman sendiri mengikuti vaksinasi Binda Sumbar, untuk melengkapi vaksin booster.

"Alhamdulillah, saya sangat berterimakasih dengan BIN. Akhirnya vaksin saya sudah lengkap menjadi booster ketiga," ujarnya.

Selain Septrisman, Amrizal, 48 tahun, juga mengungkapkan hal yang sama. Amrizal sendiri datang mengikuti vaksin bersama keponakannya yang hendak pergi ke Papua. Ia sangat bersyukur adanya keterlibatan BIN dalam melaksanakan akan vaksin ini.

Sebab dengan adanya keterlibatan BIN, gerai vaksin menjadi aktif dan mudah untuk menjangkaunya.Karena menurutnya, selama ini sulit mencari pusat vaksin, vaksin keduanya menjadi lama tertunda.

"Alhamdulillah, dengan BIN mengadakan sekarang, saya bisa mendapat vaksin di sini," ujarnya.

Vaksinasi Binda Sumbar di Puskesmas Salido berlangsung dari pukul 09.00 WIB, hingga pukul 12.00 WIB. Selain di Puskesmas, BINDA Sumbar juga menggelar vaksin dari rumah ke rumah.

Selain menyasar warga dari rumah ke rumah, BINDA juga menyasar seluruh ASN dan Non ASN di sejumlah kantor pemerintah.

Kepala BINDA Sumbar Hendra mengatakan, vaksinasi massal ini merupakan lanjutan dari vaksinasi massal sebelumnya. Perintah vaksin sesuai dengan arahan Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo terkait pencegahan dan penanggulangan Covid-19.

Berdasarkan data Satgas Covid Pessel, data vaksin booster 25 Agustus 2022 masih di angka 18.47 persen atau 63, 791 orang. Untuk vaksin 2, 65.07 persen atau 294, 132 orang, dan vaksin 1 di angka 88.95 atau telah mencapai 402.047 orang dari 452,633 target.

"Alhamdulillah, dan kita sangat berterima kasih pada seluruh jajaran, atas dukungan dan sampai saat ini terus berjalan sesuai harapan," ungkap Kepala Binda Sumbar.

Selain di Pessel, vaksinasi ini kata KaBinda juga dilaksanakan serentak di seluruh Kabupaten/kota di Sumbar.
Di samping percepatan, vaksinasi Booster binda juga menyediakan vaksinasi dosis 1 dan 2 bagi masyarakat.

"Kita harap ini segala sesuai harapan kita bersama dan bisa terlaksana dengan baik dalam mencapai herd immunity," terangnya.

Baca Juga: 31 Jam Terombang-ambing di Perairan Pessel karena Kapal Mati Mesin, 5 Nelayan Berhasil Diselamatkan

Pihaknya mengajak, seluruh masyarakat yang belum memiliki vaksin lengkap atau belum mendapatkan vaksin untuk secara sukarela melaksanakan vaksin Covid-19. [amn/isr]

 

 *) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Tenang! Kata Gubernur Mahyeldi Beras dan Cabai Aman, hanya Minyak Goreng yang Menipis
Tenang! Kata Gubernur Mahyeldi Beras dan Cabai Aman, hanya Minyak Goreng yang Menipis
Berita Padang hari ini dan berita Sumbar hari ini: Merosotnya harga cabai akan berdampak dan merugikan para petani cabai
Tekan Lonjakan Harga Sembako, Pemko Padang akan Operasi Pasar 5 – 8 Maret di 4 Kecamatan 
Polda Sumbar Tebar Ancaman pada Penimbun Sembako, Jangan Coba-coba!
Polda Sumbar Tebar Ancaman pada Penimbun Sembako, Jangan Coba-coba!
Harga Cabai Merah di Sumbar Melonjak Tajam, Pemerintah segera Intervensi Pasar
Harga Cabai Merah di Sumbar Melonjak Tajam, Pemerintah segera Intervensi Pasar
Jelang Lebaran, Andre Rosiade Sebar Puluhan Ribu Sembako di Sumatra Barat
Jelang Lebaran, Andre Rosiade Sebar Puluhan Ribu Sembako di Sumatra Barat
Pekab Tanah Datar Jamin Ketersediaan Beras dan Bahan Pokok Cukup Hingga Akhir Tahun 
Pekab Tanah Datar Jamin Ketersediaan Beras dan Bahan Pokok Cukup Hingga Akhir Tahun