Padang, Padangkita.com – Penambahan kasus positif terinfeksi Virus Corona (Covid-19) di Sumatra Barat (Sumbar) kembali meningkat. Hari ini, Sabtu (12/12/2020) dilaporkan sebanyak 88 orang positif Covid-19.
Puluhan warga Sumbar yang dilaporkan positif Covid-19 tersebut merupakan hasil pemeriksaan sebanyak 2.872 sampel di Laboratorium Fakultas Kedokteran Unand Padang dan Balai Veteriner Bukittinggi.
Tim Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar mencatat, penambahan 88 kasus positif Covid-19 itu tersebar di 14 kabupaten dan kota di Sumbar, dengan angka tertinggi masih ditemukan di Kota Padang, yaitu sebanyak 42 orang.
Disusul Kota Solok dan Kota Sawahlunto masing-masing 7 orang, Kabupaten Tanah Datar sebanyak 6 orang, Kabupaten Pasaman Barat dan Kabupaten Solok masing-masing sebanyak 5 orang.
Berikut rincian dan sebaran penambahan kasus positif Covid-19 per kabupaten dan kota di Sumbar hari ini:
- Kota Bukittinggi 4 orang
- Kota Solok 7 orang
- Kota Padang 42 orang
- Kota Padang Panjang 1 orang
- Kota Payakumbuh 4 orang
- Kota Sawahlunto 1 orang
- Kabupaten Agam 7 orang
- Kabupaten Dharmasraya 2 orang
- Kabupaten Solok 5 orang
- Kabupaten Padang Pariaman 1 orang
- Kabupaten Pasaman Barat 5 orang
- Kabupaten Pesisir Selatan 1 orang
- Kabupaten Sijunjung 2 orang
- Kabupaten Tanah Datar 6 orang
Dengan demikian, maka total kasus positif Covid-19 yang ditemukan di Sumbar hingga saat ini telah mencapai 21.576 orang.
Puluhan ribu kasus yang ditemukan itu merupakan hasil dari pemeriksaan sebanyak 389.225 sampel dari 275.379 orang.
Baca juga: Jumlah Kelurahan yang Bebas Covid-19 di Padang Meningkat Menjadi 24 Kelurahan, Ini Rinciannya
Kemudian, untuk kasus suspek hingga saat ini tercatat sebanyak 343 orang, dengan rincian sebanyak 118 orang dirawat dan 225 orang menjalani isolasi mandiri. [zfk]