Warga Kota Padang Serahkan Ular Piton Sepanjang 2 Meter ke BKSDA Sumbar

Warga Kota Padang Serahkan Ular Piton Sepanjang 2 Meter ke BKSDA Sumbar

Ular piton sepanjang 2 meter diserahkan ke BKSDA Sumbar. [Foto: Dok. BKSDA Sumbar]

Padang, Padangkita.com – Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatra Barat (Sumbar) menerima 1 ekor ular piton (python reticulatus) dari warga kota Padang bernama Asparudin.

Ular yang berukuran panjang 2 meter ini, sebelumnya ditemukan di kandang ayam warga bernama Ilham. Waktu itu, Ilham melihat seekor ular tengah melilit ayam miliknya.

Ilham langsung menangkap ular tersebut dan melaporkannya kepada Ketua RW, Asparudin, yang kebetulan seorang pensiunan BKSDA Sumbar.

Selanjutnya, bersama Ilham, Asparudin membawa ular tersebut dan menyerahkannya ke BKSDA Sumbar pada hari Senin (5/9/2022). Setelah penyerahan dan penandatanganan berita acara penyerahan, ular tersebut dititipkan ke Tempat Transit Satwa (TTS) yang akan ditranslokasi setelah proses observasi.

Ular piton memang merupakan jenis satwa liar yang tidak dilindungi, tapi otoritas pengelolaan berada pada BKSDA. Satwa liar seperti ular pithon ini tetap harus berada di alam untuk keberlangsungan proses ekologi.

Ketiadaan satwa ini di alam akan mengganggu rantai makanan, karena satwa ini juga merupakan jenis pemangsa hama pertanian seperti babi hutan, kera dan tikus.

Kepala BKSDA Sumbar, Ardi Andono menyampaikan terima kasih dan apresiadi kepada warga yang dengan kesadaran sendiri menyerahkan satwa liar ini.

Baca juga: Ini Penampakan Ular Piton yang Masuk Kandang Ayam Warga di Ampang Kuranji

Pada kesempatan itu, khusus untuk hewan dilindungi, ia kembali mengimbau warga untuk tidak menangkap, menyimpan, memiliki, memelihara dan memperniagakan dalam keadaan hidup ataupun mati. [*/pkt]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang
Pemko Padang Ajukan Tiga Ranperda Strategis ke DPRD, Fokus Birokrasi, Keuangan Daerah, dan Ketahanan Pangan
Pemko Padang Ajukan Tiga Ranperda Strategis ke DPRD, Fokus Birokrasi, Keuangan Daerah, dan Ketahanan Pangan