Wali Kota Padang dan Baznas Luncurkan Beasiswa SD dan SMP

Padang, Padangkita.com - Wali Kota Padang Hendri Septa secara resmi meluncurkan pemberian bantuan beasiswa bagi murid SD dan SMP sederajat di Kota Padang, bertempat di Masjid Nurul Iman, Rabu (11/10/2023).

Dalam sambutannya, Wako Hendri Septa menyampaikan ucapan terima kasih kepada Baznas Kota Padang yang telah konsisten memberikan bantuan beasiswa kepada pelajar di Kota Padang.

"Alhamdulillah pada hari ini kita Pemerintah Kota Padang bersama Baznas melaunching pemberian bantuan beasiswa bagi siswa SD dan SMP sederajat yang berjumlah sebanyak 2.014 orang. Bantuan beasiswa ini bersumber dari infak, zakat, dan sedekahnya Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemko Padang dan masyarakat," ucap Wako.

Wako menambahkan, beasiswa ini per orangnya untuk tingkat SD sederajat menerima sebesar Rp600 ribu, dan tingkat SMP sederajat menerima sebesar Rp800 ribu.

"Kami berharap bantuan beasiswa yang diberikan ini betul-betul dipergunakan untuk keperluan pendidikan bagi peserta didik yang menerimanya, dan dapat meringankan beban para orang tua di Kota Padang," pungkas Wako.

Sementara itu, Ketua Baznas Kota Padang Yuspardi menyebutkan, untuk pemberian beasiswa ini pihaknya telah menyusun tempat dan lokasi penyerahan beasiswa dengan pelaksanaan selama 5 hari medio 11 hingga 19 Oktober 2023 di 7 (tujuh) lokasi.

Baca Juga: ZIS Baznas Kota Padang Terealisasi Rp10,7 Miliar, Target Rp26 Miliar

"Perdana dimulai hari ini di Masjid Agung Nurul Iman untuk tiga kecamatan, yakni Kecamatan Padang Selatan, Padang Barat dan Padang Timur. Selanjutnya penyerahan di Masjid Nurul Hasanah Kuranji, Masjid Nurul Mubin Kayu Kalek, Masjid Darussalam Bungus Teluk Kabung, Masjid Nurul Wujud Tarantang, Masjid Jihad Kampung Olo Kandis Simpang Tinju, dan Kantor Baznas Kota Padang Sungai Sapih," sebutnya. [*/hdp]

Baca berita Padang terbaru dan berita Sumbar terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Kunker Plt Gubernur Audy ke Korsel Berbuah Kerja Sama soal Beasiswa dan Pengiriman Tenaga Kerja
Kunker Plt Gubernur Audy ke Korsel Berbuah Kerja Sama soal Beasiswa dan Pengiriman Tenaga Kerja
Telkom University Sediakan Beasiswa Khusus untuk Pegawai Pemko Pariaman
Telkom University Sediakan Beasiswa Khusus untuk Pegawai Pemko Pariaman
Pemko Padang Targetkan 80% Peserta BPJS Kesehatan Aktif
Pemko Padang Targetkan 80% Peserta BPJS Kesehatan Aktif
Baznas Kota Padang Salurkan Beasiswa untuk Ribuan Pelajar
Baznas Kota Padang Salurkan Beasiswa untuk Ribuan Pelajar
Pemkab Pessel dan UNP akan Kerja Sama Beri Beasiswa untuk Siswa Berprestasi Olahraga
Pemkab Pessel dan UNP akan Kerja Sama Beri Beasiswa untuk Siswa Berprestasi Olahraga
Tak Lulus Tel-U, Peserta Program Saga Saja bisa Ikut Ujian Masuk PTN lainnya
Tak Lulus Tel-U, Peserta Program Saga Saja bisa Ikut Ujian Masuk PTN lainnya