Wali Kota Padang Ajak Yayasan RPN Sinergi dalam Pengelolaan Sampah dan Pemberdayaan Masyarakat

Wali Kota Padang Ajak Yayasan RPN Sinergi dalam Pengelolaan Sampah dan Pemberdayaan Masyarakat

Wali Kota Padang Fadly Amran menerima audiensi dari jajaran pengurus Yayasan Rangkiang Peduli Negeri (RPN), di kediaman resminya. [Foto: Humas Pemko]

Padang, Padangkita.com – Wali Kota Padang, Fadly Amran, menerima audiensi dari jajaran pengurus Yayasan Rangkiang Peduli Negeri (RPN) di kediaman resminya pada Kamis (10/7/2025).

Pertemuan ini membahas kolaborasi antara Pemerintah Kota (Pemko) Padang dan RPN dalam menjalankan sejumlah program sosial, khususnya terkait isu lingkungan dan pemberdayaan masyarakat.

Fadly Amran mengajak RPN untuk bersinergi dalam mengatasi persoalan sampah di Kota Padang. Menurut Wali Kota, RPN memiliki beragam program yang relevan untuk mendukung edukasi dan pemberdayaan masyarakat, terutama kaum dhuafa.

"Kami konsisten melakukan edukasi soal pemilahan sampah organik dan anorganik kepada masyarakat. RPN punya potensi besar untuk terlibat langsung, apalagi dalam memberdayakan kaum dhuafa melalui pengelolaan sampah. Kami harapkan dukungan dari RPN," ujar Fadly Amran.

Wali Kota juga memberikan apresiasi atas konsistensi RPN dalam membantu warga Gaza, Palestina. RPN telah menginisiasi "Dapua Padang," sebuah dapur umum yang menyuplai makanan bagi warga terdampak konflik.

"Kita juga memiliki komitmen terhadap isu kemanusiaan dan terus memberikan dukungan, termasuk dalam bentuk sumbangan dana," kata Fadly Amran, yang didampingi Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Syahrial Kamat, serta Kabag Kesra Jasman.

Chief Executive Officer RPN, Zeng Wellf, menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan penuh Wali Kota Padang terhadap kegiatan yang telah mereka jalankan, baik di tingkat lokal maupun internasional.

Zeng Wellf menjelaskan sejumlah program unggulan yang telah dilakukan, antara lain "Anak Nagari Berkhitan" yang menyasar warga di 11 kecamatan di Kota Padang, program "Gerobak Anak Nagari," "Satu Rumah Satu Kolam Ikan Lele," serta bantuan kemanusiaan untuk Palestina.

Baca Juga: Yayasan Rangkiang Peduli Negeri Luncurkan Program "1 Rumah 1 Kolam" di Koto Tangah

"Pak Wali sangat mendukung program-program kami dan bahkan mengajak kami berkolaborasi lebih jauh, khususnya dalam pengelolaan sampah organik yang dapat dikaitkan dengan program Satu Rumah Satu Kolam," pungkas Zeng. [*/hdp]

Baca Juga

Wali Kota Padang Tinjau Jalan Beringin Ujung, Percepatan Peningkatan Infrastruktur dan Penataan Lingkungan
Wali Kota Padang Tinjau Jalan Beringin Ujung, Percepatan Peningkatan Infrastruktur dan Penataan Lingkungan
Demi Padang Rancak, Proyek Pelebaran Jalan Maransi dan Drainase Ditargetkan Beres 2026
Demi Padang Rancak, Proyek Pelebaran Jalan Maransi dan Drainase Ditargetkan Beres 2026
Hanky Mustav Pimpin Al Jam’iyatul Washliyah Sumbar, Wali Kota Padang Tekankan Sinergi untuk Pembangunan Umat
Hanky Mustav Pimpin Al Jam’iyatul Washliyah Sumbar, Wali Kota Padang Tekankan Sinergi untuk Pembangunan Umat
Padang Great Sale Kembali Digelar, Diskon Besar Sambut Hari Jadi Kota ke-356
Padang Great Sale Kembali Digelar, Diskon Besar Sambut Hari Jadi Kota ke-356
Wawako Maigus Nasir Kunjungi Korban Kebakaran Seberang Padang Utara, Salurkan Bantuan dan Ingatkan Kewaspadaan
Wawako Maigus Nasir Kunjungi Korban Kebakaran Seberang Padang Utara, Salurkan Bantuan dan Ingatkan Kewaspadaan
Padang Dukung Penuh Ketahanan Pangan Nasional, Wawako Hadiri Penanaman Jagung Serentak Polda Sumbar
Padang Dukung Penuh Ketahanan Pangan Nasional, Wawako Hadiri Penanaman Jagung Serentak Polda Sumbar