Wako Padang: Pelayanan KTP dan KK Masih Lemah

Wako Padang: Pelayanan KTP dan KK Masih Lemah

Walikota Padang Mahyeldi Ansyarullah. ( Foto: Humas Pemko)

Lampiran Gambar

Walikota Padang Mahyeldi Ansyarullah. ( Foto: Humas Pemko)

Padangkita.com - Walikota Padang mengatakan pengurusan administrasi Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) masih lemah. Untuk itu dia meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk mengedepankan pelayanan kepada publik.

Menurut Walikota, terkait pelayanan KTP dan KK, belum tercipta sinergi maksimal antara dinas dengan kecamatan.

"Masyarakat yang berurusan harus menunggu, bahkan harus lebih dari waktu yang telah ditetapkan," kata Mahyeldi.

Mehyeldi menyatakan bahwa pengurusan administrasi masih lemah sehingga sebaiknya capaian yang telah dikerjakan harus tercatat dengan baik.

Hal ini ditemukan oleh orang nomor satu di kota Padang tersebut setelah melakukan inspeksi mendadak ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) kemarin.

Selain itu, Walikota juga menemukan masih ada ASN kecamatan yang belum disiplin dalam berpakaian. Masih ada yang belum memasang papan nama. Bahkan ada yang mengenakan papan nama, namun tidak terlihat karena tertutup jilbab.

"Kita imbau agar ASN menggunakan atribut dengan lengkap. Sehingga ketika ada warga yang berurusan bisa mengetahui dengan siapa sedang berurusan," katanya lagi seperti dilansir dari humas pemko.

Sidak di lingkup Pemko Padang tidak saja dilakukan pada Senin (03/07/2017). Akan tetapi dilakukan selama dua hari. Selasa (04/07/2017) ini Pemko Padang akan kembali menyidak pegawai di masing-masing OPD

Tag:

Baca Juga

XL SATU Tebar Promo STECU dan AMAYzing Deals! Sepanjang Mei 2025
XL SATU Tebar Promo STECU dan AMAYzing Deals! Sepanjang Mei 2025
Hasil Imbang di GBT, Persebaya dan Semen Padang 'Kirim' PSIS Semarang ke Liga 2
Hasil Imbang di GBT, Persebaya dan Semen Padang 'Kirim' PSIS Semarang ke Liga 2
Di Tengah Hujan Deras, Petugas PPIH Embarkasi Padang Layani Jemaah Haji Sumbar Kloter 06 dengan Sigap
Di Tengah Hujan Deras, Petugas PPIH Embarkasi Padang Layani Jemaah Haji Sumbar Kloter 06 dengan Sigap
Buka Mubes ke-1 Organisasi Minang, Gubernur Sumbar Ajak Perantau jadi Nasabah Bank Nagari
Buka Mubes ke-1 Organisasi Minang, Gubernur Sumbar Ajak Perantau jadi Nasabah Bank Nagari
Hasil Imbang Kontra Persebaya, Semen Padang Jaga Asa Bertahan di BRI Liga 1
Hasil Imbang Kontra Persebaya, Semen Padang Jaga Asa Bertahan di BRI Liga 1
Mendagri: Pemda Boleh Berikan Dana Hibah untuk Perguruan Tinggi
Mendagri: Pemda Boleh Berikan Dana Hibah untuk Perguruan Tinggi