Wakili Sumbar, Duta GenRe Putri Padang Panjang akan Berlaga di Tingkat Nasional

Wakili Sumbar, Duta GenRe Putri Padang Panjang akan Berlaga di Tingkat Nasional

Duta Generasi Berencana (GenRe) Putri Kota Padang Panjang, Maulidya Nurdini meraih Juara 1 Duta GenRe Putri Provinsi Sumatera Barat di ajang GenRe Award Tingkat Provinsi Sumbar Tahun 2022, di Truntum Hotel Padang, Ahad (5/6/2022) malam. [Foto: Ist]

Padang, Padangkita.com - Duta Generasi Berencana (GenRe) Putri Kota Padang Panjang, Maulidya Nurdini meraih Juara 1 Duta GenRe Putri Provinsi Sumatera Barat di ajang GenRe Award Tingkat Provinsi Sumbar Tahun 2022, di Truntum Hotel Padang, Ahad (5/6/2022) malam.

Dengan capaian luarbiasa ini, Maulidya akan menjadi perwakilan Sumbar untuk ajang Pemilihan Duta GenRe Tingkat Nasional beberapa bulan ke depan, bersama pasangan Genre Putra Juara I yang berasal dari Kota Padang.

Maulidya merupakan peraih Juara 1 GenRe Kota Padang Panjang yang dilaksanakan pada Februari lalu yang merupakan perwakilan PIK-M (Pusat Informasi Konseling Mahasiswa) Akper Nabila.

Selain Maulidya, GenRe Putra Kota Padang Panjang juga meraih Juara II pada GenRe Award ini, atas nama Muhammad Andika Prawira yang merupakan perwakilan dari PIK-R Nurul Jadid.

GenRe Award dibuka Wakil Gubernur Sumbar, Dr. Ir. Audy Joinaldy, S.Pt, M.Sc, M.M, IPM, ASEAN.Eng. Ia mengatakan, remaja sebagai Agen of Change harus siap mengedukasi masyarakat yang juga akan dibantu pihak-pihak terkait.

“Pesan kami, untuk Duta GenRe 2022 ini, mari beraksi nyata dan jadilah role model bagi masyarakat dan raih prestasi yang sebanyak-banyaknya. Saya yakin Duta GenRe ini punya banyak talenta dan perencanaan yang baik ke depannya. Insya Allah adik-adik bisa menjadi penerus dan pemimpin bangsa ini,” ujarnya.

Bunda GenRe Kota Padang Panjang, dr. Dian Puspita Fadly Amran, Sp.JP yang juga ikut hadir pada malam awarding ini, menyampaikan selamat kepada Duta GenRe Padang Panjang yang sudah meraih juara.

“Selamat kepada pemenang. Untuk Duta GenRe Putri yang akan mewakili Sumbar nanti teruslah berjuang. Bawalah nama baik Sumbar, khususnya Kota Padang Panjang di tingkat nasional. Semoga mendapatkan hasil yang maksimal dan bisa menjadi contoh bagi remaja-remaja yang lainnya,” tutur Dokter Dian.

Baca Juga: Siswa MAN 1 Padang Panjang Sumbangkan Semua Reward Duta GenRe untuk Korban Gempa 

Ikut hadir Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Setdako, Yas Edizarwin, S.H, Kepala Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Drs. Osman Bin Nur, M.Si. [*/isr]

Tags:

Baca Juga

DPD RI Kolaborasi dengan Insan Media Percepat Pembangunan Daerah
DPD RI Kolaborasi dengan Insan Media Percepat Pembangunan Daerah
Konser Sumbar 1 Gercep Mahyeldi-Vasko di Padang Dihadiri Puluhan Ribu Penonton
Konser Sumbar 1 Gercep Mahyeldi-Vasko di Padang Dihadiri Puluhan Ribu Penonton
Punya Aset hampir Rp1.000 Triliun, BPD Siap Biayai Proyek Strategis Nasional di Daerah
Punya Aset hampir Rp1.000 Triliun, BPD Siap Biayai Proyek Strategis Nasional di Daerah
Pemprov Sumbar - Kadin Kolaborasi Kembangkan Potensi Sektor Pertanian dan EBT
Pemprov Sumbar - Kadin Kolaborasi Kembangkan Potensi Sektor Pertanian dan EBT
Kapolri Turun Tangan, Kasus Penembakan di Solok Selatan Diusut Mendalam
Kapolri Turun Tangan, Kasus Penembakan di Solok Selatan Diusut Mendalam
Survei Spektrum Politika di Pilkada Agam 2024: Paslon masih Bersaing Ketat, Ini yang di Puncak
Survei Spektrum Politika di Pilkada Agam 2024: Paslon masih Bersaing Ketat, Ini yang di Puncak