Wagub Sumbar Ikut Pantau Pencarian 11 Nelayan yang Hilang di Pessel

Berita Pesisir Selatan Terbaru: Nelayan yang Hilang di Pessel. Baca padangkita.com

Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit ikut dalam proses pencarian 11 orang nelayan yang hilang di perairan Aih Haji, Pesisir Selatan (Pessel), Selasa (4/2/2020). (Foto: Ist)

Padang, Padangkita.com - Wakil Gubernur Sumatera Barat Nasrul Abit ikut dalam proses pencarian 11 orang nelayan yang hilang di perairan Aih Haji, Pesisir Selatan (Pessel), Selasa (4/2/2020).

Nasrul Abit ikut dalam rombongan tim SAR menggunakan helikopter Basarnas menyelusuri pulau yang ada di Sumbar dan Bengkulu Utara.

Menurut Wagub Sumbar, selain helikopter, pencarian masih melibatkan para nelayan setempat dan banyak pihak lain yang ikut membantu. Termasuk dari daerah Provinsi Bengkulu Kapal Muko-Muko dan Mentawai masih berjalan mencari korban.

Kata dia, ada beberapa barang yang sudah ditemukan, di antaranya dokumen kapal, GPS, dan handphone dan tali pengikat kapal di daerah Bengkulu Utara. "Kita tetap fokus pada pencarian di pulau lain. Karena ada kemungkinan korban terbawa ombak ke daerah lain," ucap Wagub Sumbar.

Baca juga: Surat-surat Kapal yang Hilang Ditemukan, Tim SAR Mulai Mendapatkan Petunjuk

"Hari ini saya ikut bergabung dengan Tim SAR melakukan mencari menggunakan satu helikopter. Dengan heli ini tim akan memantau lebih jauh lagi dan semaksimal mungkin memperhatikan setiap pulau yang dilewati," katanya.

Selanjutnya Wagub Sumbar juga minta pada masyarakat, bila ada melihat dan mendengarkan informasi tanda-tanda adanya keberadaan nelayan yang hilang di laut pessel tersebut. Tim SAR Basarnas siap membantu kapan saja apabila dibutuhkan.

Halaman:

Baca Juga

Andre Rosiade: Jelang Lebaran, Gerindra Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Korban Banjir Pessel
Andre Rosiade: Jelang Lebaran, Gerindra Bagikan Ribuan Paket Sembako untuk Korban Banjir Pessel
Andre Rosiade kembali Realisasikan Janji Hadirkan Listrik bagi Masyarakat Surantih Pessel
Andre Rosiade kembali Realisasikan Janji Hadirkan Listrik bagi Masyarakat Surantih Pessel
Tak hanya Sediakan Sahur, Gerindra  juga Bagikan Takjil dan Nasi Berbuka untuk Korban Banjir
Tak hanya Sediakan Sahur, Gerindra juga Bagikan Takjil dan Nasi Berbuka untuk Korban Banjir
Gubernur Mahyeldi Minta Rincian Kerugian Kerusakan TPI Surantih Akibat Banjir
Gubernur Mahyeldi Minta Rincian Kerugian Kerusakan TPI Surantih Akibat Banjir
Gubernur Mahyeldi Salurkan 220 Ton Beras Cadangan Pangan untuk Warga Pessel
Gubernur Mahyeldi Salurkan 220 Ton Beras Cadangan Pangan untuk Warga Pessel
Bank Nagari Serahkan Bantuan Rp50 Juta untuk Korban Banjir di Pesisir Selatan
Bank Nagari Serahkan Bantuan Rp50 Juta untuk Korban Banjir di Pesisir Selatan