Ternyata Harga Nasi Padang di Singapura Tak Kalah Murah Dibanding di Padang

Ternyata Harga Nasi Padang di Singapura Tak Kalah Murah Dibanding di Padang

Jejeran menu masakan padang di salah satu rumah makan padang [Foto: Tangkapan Layar YouTube Kubiler]

Padang, Padangkita.com – Jalan-jalan ke Singapura, tapi tetap hemat? Jika demikian, berarti harus pandai-pandai mengatur pengeluaran selama di negeri Singa tersebut.

Termasuk tentunya soal makan, yang tidak bisa tidak harus disiapkan. Namun jangan cemas, Singapura yang terkenal dengan wisata belanja kelas dunia tak hanya dijejeri toko-toko barang branded dan restoran mewah.

Di negara tersebut juga ada tempat makan yang ramah di kantong. Dan, bagi umat muslim dari Indonesia, yang terpenting adalah halal.

Nah, soal ini, seorang pengguna media sosial TikTok dengan akun  @muhammadecco membagi informasi tentang rumah makan padang yang menjual makanan yang terjangkau alias murah.

Ia mengawali video tentang rumah makana padang di Singapura dengan caption, ‘Berapa harga nasi padang di Singapura?’

Lokasi rumah makan padang yang ia maksud berada di kawasan Lavender. Untuk menuju rumah makan padang ini, bisa naik MRT tujuan Levender.

“Kemudian cari Way Out untuk ke Exit B. Bakal ketemu eskalator, terus ikuti sampai mentok ke atas. Setelah itu belok kanan. Langsung ketemu rumah makan padangnya,” jelasnya.

Image Attachment

Jalan Sultan Nasi Padang’, Authentic Local Halal Food di kawasan Lavender, Singapura. [Foto: Tangkapan layar TikTok @muhammadecco]

Dalam video terlihat jelas nama rumah makan tersebut adalah ‘Jalan Sultan Nasi Padang’, Authentic Local Halal Food.

Menurut pemilik akun pembagi informasi, nasi padang ini juga tempat makannya akamsi, atau warga lokal Singapura.

Baca juga: Rumah Makan Padang Segera Hadir di Norwegia, Pemiliknya Diaspora Asal Pariaman

“Jadi wajar saja kalau harganya jauh lebih hemat dan murah ketimbang makan di tourist spot lainnya,” ujar dia.

Nah ini yang ditunggu-tunggu. Ia menyebutkan, untuk satu porsi nasi putih, tiga potong ayam goreng dan sayuran harganya 2,9 dolar Singapura.

Jika dirupiahkan, berarti sekitar Rp30 ribu.

Image Attachment

Penampakan menu nasi padang dengan harga 2,9 dolar Singapura. [Foto: Tangkapan layar TikTok @muhammadecco]

Unggahan soal nasi padang murah di Singapura ini pun mendapat tanggapan warganet.

“Kalau di rupiah, mahal. Kalau kerja gaji dolar Singapura ya bisa saja,” tulis akun @aseppr***.

“Kalau di Singapura itu sudah murah,” komentar @kess***.

Baca juga: Disebut Sampai ke Bulan, Ternyata Rumah Makan Padang Tidak Ada di Kota Indonesia Timur Ini

“Kalau lebih murah lagi di bus stop sama stasiun MRT,” tulis @ramameliat***.

Komentar ini pun ditanggapi @muhammadecco, “Wah bener banget, kemarin ada nemu di stasiun bus stop, cukup murah.”

Jika dibandingkan harga nasi padang di Singapura tersebut dengan di Padang sendiri, harga Rp30 ribu tersebut memang termasuk murah. Apalagi menunya 3 potong ayam goreng.

Di Kota Padang, rata-rata seporsi atau sebungkus nasi padang berkisar antara Rp15 ribu hingga Rp25 ribu. Ini dengan satu menu atau satu lauk saja. Jika ayam goreng hingga 3 potong, ya harganya bisa sama dengan di Singapura tersebut.

Baca juga: Rumah Makan Padang Internasional Ini Buka Cabang di Indonesia, Menu Andalan Rendang Daging Kerbau

Lalu, di kotamu berapa harga seporsi lengkap nasi padang? Murah mana dari yang di Singapura ini? [*/pkt]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Ilmuwan Muda Ini Emosi Masakan Padang Disebut Tidak Sehat, Tunjukkan Titik Masalahnya
Ilmuwan Muda Ini Emosi Masakan Padang Disebut Tidak Sehat, Tunjukkan Titik Masalahnya
Andre Rosiade: Siapa Saja Boleh Jualan Nasi Padang, Lisensi IKM hanya Untuk Cita Rasa
Andre Rosiade: Siapa Saja Boleh Jualan Nasi Padang, Lisensi IKM hanya Untuk Cita Rasa
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Gubernur Mahyeldi Dorong Petani Sumbar Manfaatkan Perhutanan Sosial untuk Tingkatkan Kesejahteraan
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Mahyeldi-Vasko Tegaskan Komitmen untuk Sektor Pertanian Rendah Emisi
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Gubernur Sumbar Mahyeldi Raih Berbagai Penghargaan Sepanjang 2024
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis
Kafilah Sumbar Siap Berkibar di MTQN ke-30, Wagub Janjikan Bonus Fantastis