Berita viral terbaru dan berita trending terbaru: perempuan ini menyewa orang untuk merobohkan rumah mantan suaminya.
Padangkita.com – Ainun Jariyah (40) warga Mojokerto, Jawa Timur ini nekat menyewa 10 orang dengam bayaran Rp5 juta untuk merobohkan rumah yang ditinggali mantan suaminya Kasnan (50) bersama istri barunya.
Pemicu dari pembongkaran rumah tersebut di latar belakangi oleh Kasnan yang tidak sanggup untuk memenuhi kompensasi dari harta gona-gini sebesar Rp30 juta.
Rumah gona-gini itu awalnya memang disepakati untuk putri mereka AM (23).
Ainun meminta kompensasi tersebut lantaran dirinya juga ikut membiayai pembangunan rumah dari penghasilannya bekerja sebagai penjahit.
Selain karena kompensasi tersebut, ide pembongkaran rumah yang berada di Desa Trowulan, Mojokerto ini juga didasari oleh rasa kesal Ainun atas perbuatan Kasnan.
“Soalnya hati saya marah tidak karuan dibuat sakit hati. 20 tahun itu saya memendamkan itu, kok enak saya yang buat (rumah) kini ditinggali sama istrinya yang sekarang,” tutur Ainun seperti dikutip dari TribunJatim.com.
Sebenarnya, Ainun sudah berkali-kali mengingatkan mantan suaminya itu untuk meninggalkan rumah yang jadi milik putrinya AM.
Namun, Kasnan tak kunjung meninggalkan rumah tersebut. Hingga pada akhirnya Ainun memberikan pilihan kepada Kasnan untuk menggantikannya dengan kompensasi jika ia tidak meninggalkan rumah tersebut.
Berdasarkan keterangan dari AM, ayahnya sudah diberikan waktu beberapa tahun untuk membayar kompesasi itu.
“Bapak saya tidak sanggup membayar Rp 30 juta. Itu tadi alasannya karena tidak punya uang. Padahal, diberi waktu selama lima tahun,” ujar AM.
Lantaran, Kasnan tidak sanggup membayar kompensasi sebesar Rp 30 juta dalam jangka waktu yang ditetapkan tersebut, sesuai kesepakatan bersama bangunan rumah dibongkar.
Dari pihak Kasnan sendiri tidak ingin rumah satu-satunya yang dibangun di atas tanah warisan itu dibongkar.
Akan tetapi, Kasnan tidak ada pilihan lain selain pasrah karena dirinya tidak sanggup membayar kompensasi itu.
Kini, Kasnan untuk sementara waktu tinggal di bilik bambu sederhana berukuran 5,5 x 8 meter bersama sang istri dan dua anaknya yang masih berusia 9 tahun dan 5 tahun.
Baca Juga: Nikah Baru 2 Minggu dan Hamil, Wanita Ini Malah Cerai Suaminya
Kendati begitu, Kasnan mengaku lega meski dirinya tidak memiliki rumah lagi. Jadi, mantan istrinya tidak lagi bisa mengusik rumah tangganya. [*/rik]
Baca berita viral terbaru dan berita trending terbaru hanya di Padangkita.com.