Tabuik Lenong Tampil di TMII Februari Mendatang, Pusat Dukung Penuh Event Wisata Pariaman

Tabuik Lenong Tampil di TMII Februari Mendatang, Pusat Dukung Penuh Event Wisata Pariaman

Wali Kota Pariaman Genius Umar menyerahkan foto event tabuik kepada Raseno Arya. [Foto: Diskominfo Pariaman]

Pariaman, Padangkita.com – Wali Kota Pariaman Genius Umar mengungkapkan, tim Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman akan menampilkan tabuik lenong di Taman Mini Indonesia Indah (TMMI) Jakarta, pada Februari 2023 mendatang. Pada penampilan itu juga akan ada gandang tasa dan tambua.

“Hal tersebut sekaligus ajang promosi wisata dan budaya kita di Jakarta, sehingga orang akan semakin tertarik untuk datang nanti ke daerah kita,” ungkap Genius Umar ketika menerima kunjungan pemerhati wisata, Raseno Arya, yang sekaligus Ketua Tim Visit Sumbar Years 2023, di rumah dinas wali kota, di Kelurahan kampung Jawa II, Kecamatan Pariaman Tengah, Jum’at (23/12/2022).

Raseno Arya dan rombongan langsung datang dari Jakarta ke Kota Pariaman untuk menemui Genius Umar guna membicarakan event-event wisata Kota Pariaman 2023. Inisiatif Raseno ini tak lepas dari perhatiannya terhadap kepedulian Wali Kota Pariaman Genius Umar yang selama ini menggiatkan pariwisata di Kota Pariaman, dan menjadikan Kota Pariaman sebagai kota tujuan wisata.

Diketahui, Raseno Arya yang urang awak bukan orang sembarangan di dunia pariwisata tanah air. Ia telah lama berkarier di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Terakhir ia menjabat Asisten Deputi Kemenparekraf.

Selama ini ia telah banyak mendukung event pariwisata Sumatra Barat (Sumbar), salah satunya Tour de Singkarak (TdS).

“Kepedulian Bapak Genius Umar terhadap pariwisata di Kota Pariaman harus kita sambut dan harus kita dukung dengan baik. Kami mengapresiasi capaian tersebut. Saya melihat spot wisata menarik di Kota Pariaman ini cukup banyak untuk dijadikan event-event menarik tahun depan, seperti sport tourism dan juga budaya tabuik sekaligus kulinernya,” ungkap Raseno Arya.

Raseno Arya menyebut Wali Kota Genius Umar telah membuat berbagai event-event yang menarik untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi Kota Pariaman.

“Hal inilah yang membuat kami dari Kementerian Pariwisata akan memberikan bantuan dana dari pusat untuk beberapa event wisata yang ada di Kota Pariaman. Kami menganggap, di masa kepemimpinan Pak Genius Umar, pariwisata Kota Pariaman telah jauh meningkat. Tentunya ini harus disikapi olah kami di pusat, dan sesuai dengan apa yang disampaikan Pak Wali, kami akan mendukung dengan apa yang kami bisa nantinya,” ungkap Raseno.

Sementera itu, Wali Kota Pariaman Genius Umar yang menyambut kedatangan tim Visit Sumbar Years 2023 ke Kota Pariaman, berharap ke depan kunjungan wisatawan nasional maupun internasional, dapat juga diarahkan untuk datang ke Kota Pariaman.

“Saat ini Kota Pariaman telah menjelma menjadi daerah tujuan wisata regional, nasional dan bahkan internasional. Kita sedang gencar melaksanakan event sport tourism dan event berskala besar, untuk dapat mendatangkan wisatawan dalam negeri dan luar negeri untuk berlibur, dan berwisata di Kota yang terkenal dengan budaya Tabuik nya ini,” ungkap Genius Umar.

Baca juga: Gubernur Mahyeldi Sebut Hoyak Tabuik Festival Pesisir Terbesar di Sumatra, Ini Alasannya  

Pada kesempatan ini, Wali Kota Pariaman menyerahkan cenderamata ‘Foto Tabuik Piaman’ yang diambil melalui drone, pada event Pesona Budaya Hoyak Tabuik 2022 kemaren, kepada Tim Visit Sumbar Years 2023. [*/pkt] 

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Persikopa Pariaman Selangkah lagi Juara Piala Soeratin U-17 Sumbar, Target Ulang Prestasi
Persikopa Pariaman Selangkah lagi Juara Piala Soeratin U-17 Sumbar, Target Ulang Prestasi
Semifinal Leg I Piala Soeratin U-17 Sumbar: Persikopa kembali Taklukkan Minang Sejagad FC
Semifinal Leg I Piala Soeratin U-17 Sumbar: Persikopa kembali Taklukkan Minang Sejagad FC
APBD Pariaman 2025 Tak Ada Defisit, Pj Wako Roberia: Pembangunan Bukan hanya Fisik
APBD Pariaman 2025 Tak Ada Defisit, Pj Wako Roberia: Pembangunan Bukan hanya Fisik
BPN Serahkan Sertifikat BMD Pemko Pariaman, Beri Kepastian Hukum Aset dan Cegah Sengketa
BPN Serahkan Sertifikat BMD Pemko Pariaman, Beri Kepastian Hukum Aset dan Cegah Sengketa
Persikopa ke Semifinal Piala Soeratin U-17, Roberia Minta Semua Pejabat Nonton Pertandingan
Persikopa ke Semifinal Piala Soeratin U-17, Roberia Minta Semua Pejabat Nonton Pertandingan
Pimpin Apel Gabungan, Pj Wako Roberia Ingatkan Pejabat Eselon untuk Disiplin dan Jadi Teladan
Pimpin Apel Gabungan, Pj Wako Roberia Ingatkan Pejabat Eselon untuk Disiplin dan Jadi Teladan