Sumbar Posisi 17 Klasemen Sementara Perolehan Medali PON XX Papua 2021, Berikut Rinciannya

Sumbar Posisi 17 Klasemen Sementara Perolehan Medali PON XX Papua 2021, Berikut Rinciannya

Rafika Putra sesaat setelah menerima medali emas. [Foto: Humas KONI Sumbar]

Padang, Padangkita.com - Sumatra Barat (Sumbar) berada pada peringkat 17 klasemen sementara perolehan medali Pekan Olah Raga (PON) XX Papua 2021, Senin (11/10/2021) pagi.

Hingga pukul 08.30 WIB, medali yang terkumpul oleh kontingen Sumbar berjumlah 20 medali. Sebanyak lima medali di antaranya medali emas, lima perak, dan lima lagi medali perunggu.

Medali emas terbaru disumbangkan oleh Rafika Putra melalui cabor atletik nomor lontar martil. Hebatnya, Rafia Putra sekaligus memecahkan rekor PON.

Berikut rincian sementara perolehan medali kontingan Sumbar dalam PON XX Papua 2021:

Medali Emas

- Cabang olahraga aerosport-gantole, ketepatan mendarat peroranagan kelas B terbuka oleh NSR. Yalatief M.

- Cabang olahraga taekwondo, Gyorugi-Heavy (Over 73 kg: max 73,01 kg) putri oleh Delva Risky.

- Cabang olahraga binaraga, kelas 75 kg putra oleh Muswar

- Cabang olahraga atletik, dasa lomba putra oleh Fauma Depril Jumra

- Cabang olahraga atletik, lontar martil putra oleh Rafika Putra

Medali Perak

- Cabang olahraga aerosport-gantole, ketepatan mendarat beregu kelas A terbuka

- Cabang olahraga aerosport-gantole, ketepatan mendarat peroranagan kelas A terbuka oleh Khaidir Anas

- Cabang olah raga taekwondo, gyorugi-welter (Under 80 kg: max 74,01 kg-80,00 kg) putra oleh Bimantara Subrata

- Cabang olahraga angkat besi, kelas 61 kg putra oleh Pardani

- Cabang olehraga, gaya bebas-kelas s/d 62 kg putri oleh Delfita

Medali Perunggu

- Cabang olah raga aerosport-gantole, ketepatan mendarat beregu kelas B terbuka

- Cabang olahraga dayung-canoeing, slalom K-1 putri oleh Siska Depi

- Cabang olahraga dayung-canoeing, slalom C-1 putri oleh Siska Depi

- Cabang olahraga Sepak Takraw, Regu Putra

- Cabang olahraga muay thai, kelas 67 kg putra oleh Dion Saputra

- Cabang olahraga taekwondo, gyorugi-light (under 74 kg: max 68,01 kg-74,00 kg) putra oleh Densa Mara Astrit

- Cabang olahraga cricket, Super Eight Putra

- Cabang olahraga taekwondo, gyorugi-fly (Under 58 Kg : max 54,01 Kg-58 Kg) Putra oleh Marstio Embrian Hidayatullah

Baca juga: Rafika Putra Pecahkan Rekor PON dan Sumbang Medali Emas untuk Sumbar

- Cabang olahraga muay thai, kelas 45 kg putra oleh Gilang Dwi Fajri

- Cabang oleh raga, gaya bebas-kelas s/d 50 kg putri oleh Elvi Siska Suryani S. [mfz/pkt]

Baca Juga

Selamat Tinggal Sumbar! Provinsi Bengkulu Resmi Punya Jalan Tol Duluan
Selamat Tinggal Sumbar! Provinsi Bengkulu Resmi Punya Jalan Tol Duluan
Gubernur Sumbar dan TPID Sepakati 7 Langkah Strategis Pengendalian Inflasi Daerah
Gubernur Sumbar dan TPID Sepakati 7 Langkah Strategis Pengendalian Inflasi Daerah
Jumlah Penerima Beasiswa LPDP di Sumbar masih Sedikit, Alumni Diminta Gencar Sosialisasi
Jumlah Penerima Beasiswa LPDP di Sumbar masih Sedikit, Alumni Diminta Gencar Sosialisasi
Wisman ke Indonesia Januari-Maret 2023 Capai 2,25 Juta Kunjungan, ke Sumbar Cuma Segini
Wisman ke Indonesia Januari-Maret 2023 Capai 2,25 Juta Kunjungan, ke Sumbar Cuma Segini
Curah Hujan Tinggi, Waspada Longsor di Kawasan Palupuh Jalur Bukittinggi – Medan  
Curah Hujan Tinggi, Waspada Longsor di Kawasan Palupuh Jalur Bukittinggi – Medan  
Gubernur Mahyeldi Bantu Pulangkan 19 Warga Sumbar yang dari Sudan ke Kampung Masing-masing
Gubernur Mahyeldi Bantu Pulangkan 19 Warga Sumbar yang dari Sudan ke Kampung Masing-masing