Seorang Warga Lubeg yang Terseret Ombak di Pantai Pasir Jambak Belum Ditemukan

Seorang Warga Lubeg yang Terseret Ombak di Pantai Pasir Jambak Belum Ditemukan

Ilustrasi orang hanyut dan tenggelam.

Padang, Padangkita.com – Salah satu dari lima orang korban yang terseret ombak di Pantai Pasir Jambak, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang hingga Jumat (27/8/2021) pagi belum ditemukan.

Korban bernama Sabri, 11 tahun, warga Kampung Jua, Kecamatan Lubuk Begalung (Lubeg), Kota Padang. Petugas gabungan saat ini masih menyusuri lokasi kejadian untuk mencari keberadaan korban.

"Belum ditemukan, pencarian masih dilakukan," ujar Rudi Salam, salah seorang relawan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Padang yang ikut mencari korban, Jumat pagi.

Sebelumnya, korban terseret ombak saat mandi-mandi bersama empat orang temannya yang lain di pantai tersebut. Kejadiannya dilaporkan sekitar pukul 16.00 WIB.

Sebanyak tiga orang selamat, masing-masingnya bernama Sakti, 11 tahun, Riski, 14 tahun, dan Dika 34 tahun yang juga warga Kampung Jua, Lubuk Begalung.

Baca juga: 5 Orang Hanyut di Pantai Pasir Jambak, 1 Orang Meninggal Dunia dan 1 Orang Masih Dicari

Sementara, satu orang ditemukan dalam keadaan tidak sadarkan diri tak lama setelah kejadian. Korban bernama Luki, 41 tahun, warga Kampung Jua, Lubuk Begalung itu kemudian dinyatakan meninggal dunia di Puskesmas. [mfz/pkt]

Baca Juga

Pemkot Padang Bangun Sirkuit Motor ATV di Pantai Pasir Jambak
Pemkot Padang Bangun Sirkuit Motor ATV di Pantai Pasir Jambak
Painan, Padangkita.com - Tiga orang pria dilaporkan terseret ombak saat mandi-mandi di Pantai Kito, Pesisir Selatan, Minggu (25/7/2021).
9 Warga Kota Padang Meninggal Dunia karena Hanyut dan Tenggelam
Penertiban Lokasi Maksiat di Pantai Pasir Jambak, Satpol PP Padang Bongkar 40 Unit Pondok
Penertiban Lokasi Maksiat di Pantai Pasir Jambak, Satpol PP Padang Bongkar 40 Unit Pondok
Gelanggang Air Mancur Youth Center Diresmikan, Jadi Wisata Baru Kota Padang
Gelanggang Air Mancur Youth Center Diresmikan, Jadi Wisata Baru Kota Padang
Wali Kota Padang Kembali Lantik Empat Kepala Dinas, Berikut Rinciannya 
Wali Kota Padang Kembali Lantik Empat Kepala Dinas, Berikut Rinciannya 
Pohon Tumbang di Padang, Sejumlah Kendaraan Tertimpa
Pohon Tumbang di Padang, Sejumlah Kendaraan Tertimpa