Ribut Soal Bon, Seorang Istri di Sijunjung Lapor Polisi Akibat KDRT

Ribut Soal Bon, Seorang Istri di Sijunjung Lapor Polisi Akibat KDRT

Seorang wanita di Sijunjung mendapatkan perawatan usai jadi korban KDRT suaminya. [Foto : Polsek Koto VII]

Muaro Sijunjung, Padangkita.com - Alami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), seorang wanita warga Jorong Tanjung Ampalu Nagari Limo Koto Kecamatan Koto VII, Kabupaten Sijunjung, melapor ke Polisi.

Kapolsek Koto VII AKP Alminazri mengungkapkan bahwa ibu rumah tangga tersebut berinisial F, 44 tahun melaporkan tindakan kekerasan sang suami DA, 44 tahun pada Kamis (2/3/2023) sore.

“Kejadian tersebut berawal ketika korban dan suaminya terlibat perdebatan sengit terkait pencatatan bon orang yang berutang di warung miliknya,” ujar Kapolsek, Jumat (3/3/2023).

Lebih lanjut ia mengatakan, cek-cok tersebut menyebabkan salah paham antar keduanya sehingga istri tidak terima disalahkan.

“Sehingga terjadi miskomunikasi antara suami dan istrinya, mungkin adanya kekeliruan sehingga si istri dipersalahkan oleh suaminya sehingga korban menjawab uda juga sering salah,” lanjut Kapolsek.

Hal tersebut akhirnya membuat sang suami emosi dan melemparkan satu buah susu kaleng yang masih berisi dan tepat mengenai telinga korban sebelah kiri dan mengakibatkan luka robek pada daun telinga.

“Atas kejadian tersebut korban dibawa ke Puskesmas Tanjung Ampalu untuk mendapatkan perawatan medis dan berhubung kondisi korban cukup parah sehingga dirujuk ke RSUD Sijunjung untuk dilakukan perawatan yang lebih intensif,” pungkas Alminazri.

Dalam hal kejadian tersebut koban menjelaskan bahwa tidak akan memperpanjang persoalan yang telah terjadi namun hanya meminta perlidungan kepada pihak kepolisian sehingga kejadian yang serupa tidak terjadi di kemudian hari.

Baca JugaAtlet Binaraga Nasional yang Dilaporkan Lakukan KDRT Sampaikan Bantahan

Suaminya juga mengakui kesalahannya dan menyesali perbuatan yang telah dilakukannya terhadap istrinya. [*/hdp]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Dikunjungi Mahyeldi, Warga di Daerah Pelosok Sumbar Ini Berharap Perbaikan Infrastruktur
Dikunjungi Mahyeldi, Warga di Daerah Pelosok Sumbar Ini Berharap Perbaikan Infrastruktur
Berharap Pembangunan Jalan, Masyarakat Latang Kompak Dukung Mahyeldi-Vasko jadi Pemimpin
Berharap Pembangunan Jalan, Masyarakat Latang Kompak Dukung Mahyeldi-Vasko jadi Pemimpin
Masyarakat Nagari Langki Harap Mahyeldi-Vasko Wujudkan Akses Internet
Masyarakat Nagari Langki Harap Mahyeldi-Vasko Wujudkan Akses Internet
Mahyeldi Siap Wujudkan Nagari Pulasan sebagai Ikon Pertanian Sijunjung
Mahyeldi Siap Wujudkan Nagari Pulasan sebagai Ikon Pertanian Sijunjung
Blank Spot Jaringan Internet di Solok Ambah, Mahyeldi-Vasko sudah Siapkan Solusi
Blank Spot Jaringan Internet di Solok Ambah, Mahyeldi-Vasko sudah Siapkan Solusi
Seorang Ayah Tiri di Pasaman Barat Aniaya Bayi 13 Bulan Secara Sadis hingga Tewas
Seorang Ayah Tiri di Pasaman Barat Aniaya Bayi 13 Bulan Secara Sadis hingga Tewas