Remaja 17 Tahun di Kota Padang Bawa Kabur dan Cabuli Pelajar SD

Remaja 17 Tahun di Kota Padang Bawa Kabur dan Cabuli Pelajar SD

Ilustrasi kasus pencabulan Anak di bawah umur. [Ist.]

Padang, Padangkita.com - Seorang remaja berinisial RP, 17 tahun, di Kota Padang ditangkap polisi karena diduga mencabuli anak di bawah umur.

Korbannya berinisial RSW, 12 tahun, warga Kelurahan Gunung Sarik, Kecamatan Kuranji, Kota Padang saat ini berstatus sebagai pelajar Sekolah Dasar (SD).

Kasat Reskrim Polresta Padang, Kompol Rico Fernanda mengatakan kasus tersebut berawal saat orang tua kandung korban menemukan anaknya yang telah hilang dua hari dari rumah.

Orang tua korban juga mengetahui yang bersangkutan dibawa kabur oleh pelaku. Setelah keberadaan sang anak dan pelaku diketahui, orang tua korban pun datang menjemput dan dibawa ke rumah saudaranya.

Di sana, mereka menanyai pelaku tentang perbuatan yang sudah membawa lari anaknya tersebut.

"Dan, diketahui bahwa terlapor pernah melakukan hubungan suami-istri dengan korban pada saat berada di Homestay di Kelurahan Berok Nipah, Kecamatan Padang Barat Kota Padang," ujar Rico, Jumat (17/12/2021).

Tak terima, orang tua korban pun melaporkan kasus tersebut ke Polresta Padang. Setelah itu, polisi pun memeriksa saksi-saksi dan korban.

Baca juga: Pria 64 Tahun di Tabing Padang Cabuli Anak di Bawah Umur, Begini Modusnya

"Terlapor ditetapkan sebagai Anak Yang Berkonflik Dengan Hukum (ABH) dan ditangkap di Polresta Padang tanpa perlawanan, kemudian dilakukan pemeriksaan terhadap ABH untuk proses penyidikan lebih lanjut," jelasnya. [fru/pkt]

Baca Juga

Wawako Padang Resmi Buka Koto Tangah Baralek Gadang, Dorong UMKM dan Lestarikan Budaya Lokal
Wawako Padang Resmi Buka Koto Tangah Baralek Gadang, Dorong UMKM dan Lestarikan Budaya Lokal
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Ingatkan Peran Strategis DP3AP2KB dalam Mewujudkan Kota Maju dan Sejahtera
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Wawako Padang Jenguk Anak Penderita Kanker, Siapkan Bantuan Kesehatan & Rumah.
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
Pemko Padang Gandeng Pemerintah Provinsi dan Balai Teknis Nasional Bahas Percepatan Pembangunan Kota
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
TP-PKK Kota Padang Susun Rencana Kerja 2025, Fokus Kolaborasi dan Inovasi untuk Masyarakat
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang