Rektor Unand Kukuhkan 4 WR, akan Ada Sejumlah Direktur di Bawahnya

Rektor Unand Kukuhkan 4 WR, akan Ada Sejumlah Direktur di Bawahnya

Gedung Rektorat Unand di Kampus Unand Limau Manis, Padang, Sumatra Barat (Sumbar). [Foto: Ist.]

Padang, Padangkita.com – Rektor Universitas Andalas (Unand) Prof Yuliandri mengukuhkan Wakil Rektor (WR) I, II, III, dan IV , Senin (18/4/2022).

Ini merupakan tindak lanjut dari Peraturan Rektor Nomor 8 Tahun 2022 tentang Organisasi dan Tata Kerja Organ Pengelola (OTK OP) yang telah ditetapkan dan diundangkan pada tanggal 5 April yang lalu.

Perubahan OTK OP juga mandat dari PP Nomor 95 Tahun 2021 tentang Perguruan Tinggi Negeri Berbadan Hukum (PTNBH) Universitas Andalas.

“Pengukuhan ini dilakukan karena terdapat perubahan nomenklatur dari tugas pokok dan fungsi dari WR,” ungkap Rektor Yuliandri, di Gedung Convention Hall Kampus Unand Limau Manis, Padang.

Lampiran Gambar

Rektor Unand Prof Yuliandri mengukuhkan 4 Wakil Rektor. [Foto: Humas Unand]

Adapun perubahan nomenklatur tersebut, WR I kini menjadi Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan dijabat oleh Prof. Dr. Mansyurdin, M) yang sebelumnya Bidang Akademik.

WR II Bidang Keuangan dan Pengelolaan Aset dijabat oleh Prof. Dr. dr. Wirsma Arif Harahap, SpB (K) Onk) yang sebelumnya Bidang Umum dan Sumber Daya.

WR III Bidang Sumber Daya Manusia dan Teknologi Informasi dijabat Ir. Insannul Kamil, Ph. D. IPM, Asean Eng, yang sebelumya Bidang Kemahasiswaan dan Alumni.

Kemudian WR IV Bidang Perencanaan, Riset, Inovasi dan Kerja Sama dijabat Dr. Hefrizal Handra, MSoc, yang sebelumnya Bidang Perencanaan, Pengembangan dan Kerja Sama.

Rektor berharap untuk segera melakukan koordinasi dalam pelaksanaan tugas, serta proses transisi pelaksanaan tugas yang tidak terlalu lama.

Selain itu, juga diharapkan pemetaan terhadap potensi SDM yang ada, baik tenaga kependidikan (Tendik) serta dosen, dikaitkan dengan pengisian organ pengelola selanjutnya, yang berada di bawah tanggung jawab Wakil Rektor.

Rektor juga menyampaikan nantinya akan ada direktur di bawah masing-masing Wakil Rektor. Untuk WR I akan ada Direktur Pendidikan dan Pembelajaran serta Direktur Kemahasiswaan, untuk WR II ada Direktur Keuangan, Direktur Umum dan Pengelolaan Aset, serta Direktur Pengembangan Usaha dan Bisnis.

Sedangkan untuk WR III ada Direktur SDM dan Direktur Teknologi Informasi dan Komunikasi, dan untuk WR IV ada Direktur Perencanaan dan Pengembangan dan Direktur Kerja Sama dan Hilirisasi Riset serta LPPM.

Yuliandri menyadari dalam proses pelaksanaan dan peralihan Universitas Andalas menjadi PTNBH membutuhkan waktu.

“Tetapi, dengan kesamaan serta adanya perubahan pandangan dengan status PTNBH ke depan, saya yakin semua beban tanggung jawab akan dapat Kita laksanakan secara bersama- sama,” ujarnya.

Ia menambahkan, salah satu upaya yang harus diwujudkan dengan perubahan Universitas Andalas menjadi PTNBH, terkait dengan bidang pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat serta 'World Class University ' atau WCU.

Baca juga: Daftar 16 Perguruan Tinggi Terbaik Indonesia 2022, Ada Dua Perwakilan Sumatra, Unand Posisi Berapa?

Dalam waktu dekat, kata Yuliandri, akan datang tim dari direktur kelembagaan Kemendikbudristek untuk memberikan pencerahan dalam rangka teknis mengikuti program keikutsertaan Universitas Andalas dalam pencapaian WCU. [*/pkt]

Baca Juga

Hadiri Halalbihalal, Gubernur Mahyeldi Apresiasi Peran Besar Unand bagi Pembangunan Sumbar
Hadiri Halalbihalal, Gubernur Mahyeldi Apresiasi Peran Besar Unand bagi Pembangunan Sumbar
Unand Berkembang Pesat, Dukungan Pemprov Sumbar dan Masyarakat Sangat Besar
Unand Berkembang Pesat, Dukungan Pemprov Sumbar dan Masyarakat Sangat Besar
Unand Gelar Buka Bersama Media, Rektor Sampaikan Prestasi dan Harapan
Unand Gelar Buka Bersama Media, Rektor Sampaikan Prestasi dan Harapan
53 Keping Emas Hasil Olah Sampah Unand: Bukti Sukses Program Nabuang Sarok PT Semen Padang
53 Keping Emas Hasil Olah Sampah Unand: Bukti Sukses Program Nabuang Sarok PT Semen Padang
Universitas Andalas Kirim Tim Tanggap Bencana Bantu Korban Banjir dan Longsor Pessel
Universitas Andalas Kirim Tim Tanggap Bencana Bantu Korban Banjir dan Longsor Pessel
Motivasi Generasi Muda, Unand Hadirkan Ketua MK dan BPK RI
Motivasi Generasi Muda, Unand Hadirkan Ketua MK dan BPK RI