Razia Balap Liar dan Knalpot Racing di Bukittinggi, Polisi Amankan Puluhan Sepeda Motor

Bukittinggi, Padangkita.com - Polres Kota Bukittinggi melalui Satlantas menggelar razia antisipasi balap liar dan knalpot racing.

Kendaraan hasil razia yang diamankan di Mapolres Bukittinggi. [Foto: Ist]

Bukittinggi, Padangkita.com - Kepolisian Resor (Polres) Kota Bukittinggi melalui Satuan Lalu Lintas (Satlantas) menggelar razia antisipasi balap liar dan knalpot racing di daerah itu, Sabtu (9/10/2021) malam.

Razia tersebut berhasil mengamankan puluhan kendaraan yang melanggar aturan lalu lintas, seperti knalpot racing, tidak menggunakan helm dan lainnya.

Kasi Humas Polres Bukittinggi, R. Sitinjak mengatakan, razia tersebut dilakukan dengan sistem hunting dan stasioner.

"Dari razia itu, Satlantas Polres Bukittinggi berhasil mengamankan sebanyak 38 sepeda motor, 10 di antaranya menggunakan knalpot racing," ujar Sitinjak, Minggu (10/10/2021).

Selain knalpot racing, kata Sitinjak, para pengendara yang diamankan itu karena tidak menggunakan helm dan juga tidak membawa SIM atau STNK.

"Mereka semua (para pelanggar) diberikan sanksi tilang," ungkap Sitinjak.

Sitinjak mengimbau, para pengendara, baik di Kota Bukittinggi atau Agam bagian Timur, agar melengkapi surat-surat penting kendaraan.

Baca juga: 30 Motor Berknalpot “Racing” Diamankan Polresta Bukittinggi

"Gunakanlah helm standart ketika menggunakan sepeda motor, serta tidak menggunakan knalpot yang mengeluarkan suara bising pada kendaran, baik itu knalpot standart yang telah di modifikasi maupun mengganti knalpot dengan knalpot racing," katanya. [*/zfk]

Baca Juga

Buka Festival Kuliner Prabowo-Gibran di Bukittinggi, Andre Rosiade: All in Sekali Putaran
Buka Festival Kuliner Prabowo-Gibran di Bukittinggi, Andre Rosiade: All in Sekali Putaran
Wali Kota Bukittinggi Lantik 81 Pejabat, Termasuk Dua Pejabat Eselon Dua
Wali Kota Bukittinggi Lantik 81 Pejabat, Termasuk Dua Pejabat Eselon Dua
Kampanye di Depan Ribuan Orang di Bukittinggi, Andre Rosiade: Insya Allah Prabowo-Gibran Menang 55 Persen
Kampanye di Depan Ribuan Orang di Bukittinggi, Andre Rosiade: Insya Allah Prabowo-Gibran Menang 55 Persen
1.700 Peserta Ikuti Minang Geopark Run 2023, Angkat Citra Geopark Ngarai Sianok Maninjau
1.700 Peserta Ikuti Minang Geopark Run 2023, Angkat Citra Geopark Ngarai Sianok Maninjau
Kemenkominfo dan Pemko Bukittinggi Gelar Roadshow 1000 Startup Digital
Kemenkominfo dan Pemko Bukittinggi Gelar Roadshow 1000 Startup Digital
Syukuran 1 Tahun, Republik Mie Bukittinggi Donasikan Keuntungan untuk Palestina
Syukuran 1 Tahun, Republik Mie Bukittinggi Donasikan Keuntungan untuk Palestina