Putus Penyebaran Covid-19, Wako Genius Umar Minta Semua Nakes Divaksin

Berita Pariaman, Putus Penyebaran Covid-19, Wako Genius Umar Minta Semua Nakes Divaksin, Pariaman, Sumbar, Sumatra Barat terbaru

Wali Kota (Wako) Pariaman Genius Umar melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke beberapa OPD yang ada di lingkungan Pemerintahan Kota Pariaman, Selasa (16/2/2021).

Berita Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini: Wako Pariaman Genius Umar melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke beberapa OPD

Pariaman, Padangkita.com - Wali Kota (Wako) Pariaman Genius Umar melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke beberapa OPD yang ada di lingkungan Pemerintahan Kota Pariaman, Selasa (16/2/2021).

Sidak pertamanya dilakukan ke Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) dan Kesbangpol setelah itu kePusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Pauh Kota Pariaman.

Kedatangan wako bertujuan untuk memeriksa tingkat kehadiran dan pelayanan kesehatan yang diberikan oleh tenaga kesehatan, kepada pasien yang datang berobat disaat masih pandemi covid-19 ini, dan juga untuk mengetahui siapa saja tenaga kesehatan yang ada di Puskesmas Pauh yang belum melakukan suntik vaksin covid-19.

“Seperti yang kita ketahui bersama, bahwa tenaga kesehatan merupakan prioritas utama untuk disuntik vaksin covid-19.  Jika tenaga kesehatannya tidak disuntik bagaimana dengan masyarakatnya tentu saja mereka juga tidak ingin disuntik vaksin, sementara kita harus memberikan contoh yang baik kepada mereka," kata Genius Umar.

Walikota ungkapkan, “ Saya sendiri berani disuntik vaksin covid-19 ini, selain untuk menjaga kekebalan tubuh, saya juga merasa bertambah bugar dan semangat dalam bekerja. Saya ingin begitu juga terhadap tenaga kesehatan saya yang ada disini, karena bapak-bapak dan ibu-ibu disini bekerja melayani orang-orang sakit, dan kita tidak mengetahui apakan mereka terpapar covid-19 atau tidak”.

“Saya minta kepada Bapak Zulnaidi selaku Pimpinan Puskesmas di sini, agar bisa mengarahkan anggotanya untuk divaksin agar risikonya semakin berkurang. Jangan usahakan untuk tidak divaksin dengan berbagai alasan, karena itu semua demi kesehatan kita semua," kata Genius.

“Mulai dari sekarang tingkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, arahkan mereka untuk mau divaksin nantinya, dengan syarat tenaga kesehatan di Puskesmas ini sudah harus divaksin semuanya. Kalau mereka tidak mau, saya minta pimpinan Puskesmas sampaikan kepada saya secepatnya, apa alasan mereka tidak mau divaksin," ujarnya.

Diakhir pengarahan Wali Kota Genius Umar minta maaf kepada pimpinan puskesmas dan anggotanya jika tindakan yang dilakukan agak keras. Menurunya apa yang dilakukan tidak terlepas dari rasa sayang dan perhatian kepada pata tenaga kesehatan.

"Agar mereka tetap sehat dan bisa memberikan pelayanan prima kepada masyarakat yang membutuhkan," pungkasnya. [*/abe]


Baca berita Kota Pariaman hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Wako Genius Umar Kukuhan Paskibra Pariaman 2023, Ini Pesannya
Wako Genius Umar Kukuhan Paskibra Pariaman 2023, Ini Pesannya
Nama Penyanyi Minang Elly Kasim akan Diresmikan Jadi Nama Jalan di Pariaman
Nama Penyanyi Minang Elly Kasim akan Diresmikan Jadi Nama Jalan di Pariaman
Lomba Desa Wisata Nusantara 2023 Resmi Di-launching di Desa Wisata Apar Pariaman
Lomba Desa Wisata Nusantara 2023 Resmi Di-launching di Desa Wisata Apar Pariaman
Dilepas Wako Genius, 35 Orang Kontingen Pramuka Pariaman Ikut Raimuna Nasional XII
Dilepas Wako Genius, 35 Orang Kontingen Pramuka Pariaman Ikut Raimuna Nasional XII
Wali Kota Pariaman Genius Umar Terima Penghargaan BKN Award 2023
Wali Kota Pariaman Genius Umar Terima Penghargaan BKN Award 2023
Sepekan, 9 Pelaku Penyalahgunaan Narkoba Diringkus Polres Pariaman
Sepekan, 9 Pelaku Penyalahgunaan Narkoba Diringkus Polres Pariaman