Puan Maharani Berbusana Adat Minangkabau Bacakan Teks Proklamasi

Puan Maharani Berbusana Adat Minangkabau Bacakan Teks Proklamasi

Ketua DPR RI, Puan Maharani. [Foto: dpr.go.id]

Padang, Padangkita.com - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Puan Maharani mengenakan pakaian perempuan adat Minangkabau saat menghadiri upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan RI di Istana Negara, Jakarta, Selasa (17/8/2021).

Dalam upacara tersebut, Puan dipercaya menjadi pembaca teks proklamasi. Upacara tersebut bisa disaksikan secara daring lewan akun Youtube milik Sekretariat Presiden.

Dilihat Padangkita.com, untuk busana, Puan memakai baju kuruang yang merupakan baju khas perempuan Minang. Dia memadukannya dengan selempang. Selempang tersebut terbuat dari songket dengan motif khas Minangkabau.

Sementara, di kepala, Puan mengenakan penutup yang disebut tingkuluak balenggek yang merupakan pakaian khas Lintau, Kabupaten Tanah Datar. Di bagian leher dan belakang kepala, Puan mengenakan aneka perhiasan bercorak keemasan.

Menurut Puan, tugas membaca teks Proklamasi yang 76 tahun lalu dibacakan Bung Karno memiliki makna tersendiri baginya sebagai cucu Sang Proklamator.

“Tugas ini dipercayakan kepada saya kan terkait posisi saya selaku Ketua DPR RI. Namun saya termasuk orang yang tidak percaya begitu saja akan sebuah kebetulan belaka, bahwa kakek saya saat itu yang didaulat membacakan teks Proklamasi dan 76 tahun kemudian cucu perempuannya yang didaulat untuk membacakan teks yang sama,” ujar Puan seperti dikutip dari laman resmi DPR RI.

Puan bisa merasakan bagaimana suasana tak menentu akibat Perang Dunia II saat Soekarno-Hatta memproklamirkan Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 1945.

“Hari ini, suasana tak menentu yang sama dirasakan dunia akibat ‘perang’ melawan Covid-19 dan varian Delta,” kata politisi PDI-Perjuangan itu.

Oleh karena itu, Puan mencoba merenungi pesan di balik tugas yang diberikan kepadanya sebagai pembaca Teks Proklamasi pada Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI dalam rangka HUT RI Ke-76 ini.

“Apa makna dari tugas ini, itu yang terus coba saya renungi, pesan dan misi apa yang saya emban? Satu hal yang saya resapi sejak hari saya dilantik sebagai Ketua DPR, bahwa saya harus terus menjaga dan memperjuangkan cita-cita kemerdekaan yang diinginkan para founding fathers kita dan penjuang-pejuang terdahulu,” kata Puan.

“Bahwa negeri yang merdeka ini harus berdaulat secara politik, berdikari secara ekonomi dan berkepribadian dalam budaya bangsanya,” ujar Puan yang mempersiapkan pembacaan Teks Prokmalasi dengan mendengarkan rekaman suara Bung Karno.

Lebih jauh, Puan menjelaskan Proklamasi adalah bukti bahwa kemerdekaan bisa diraih kalau Bangsa Indonesia bersatu dan mempunyai cita-cita bersama.

Baca Juga: Megawati: Sumatra Barat yang Dulu Saya Kenal, Sekarang Sudah Berbeda

“Bahwa kalau bangsa kita bergotong royong, apapun bisa kita wujudkan. Proklamasi itu awal dari proses membangun republik ini menjadi Indonesia Maju dan Hebat,” ungkapnya. [fru]

Baca Juga

Puan Desak Negara Adidaya Gunakan Pengaruh untuk Kemerdekaan Palestina
Puan Desak Negara Adidaya Gunakan Pengaruh untuk Kemerdekaan Palestina
Puan Diminta Jadi Duta IPU untuk Promosikan Kepemimpinan Perempuan di Parlemen
Puan Diminta Jadi Duta IPU untuk Promosikan Kepemimpinan Perempuan di Parlemen
Ketua DPR RI akan Hadiri Sidang Umum Forum Parlemen Dunia yang Bahas Isu Perdamaian
Ketua DPR RI akan Hadiri Sidang Umum Forum Parlemen Dunia yang Bahas Isu Perdamaian
Hadiri Women Speakers Summit 2024, Puan: Keterwakilan Perempuan di Parlemen Sangat Penting
Hadiri Women Speakers Summit 2024, Puan: Keterwakilan Perempuan di Parlemen Sangat Penting
Bersama Peserta KTT di Prancis, Puan Sepakat Advokasi Perjuangan Hak-hak Perempuan
Bersama Peserta KTT di Prancis, Puan Sepakat Advokasi Perjuangan Hak-hak Perempuan
Bahas Pemberdayaan Perempuan dengan Ketua Parlemen Prancis, Puan Pamer Produk Legislasi Indonesia
Bahas Pemberdayaan Perempuan dengan Ketua Parlemen Prancis, Puan Pamer Produk Legislasi Indonesia