PMI Pasbar Kekurangan Masker dan Sarung Tangan

Berita Pasaman Barat terbaru: PMI Pasaman Barat kekurangan masker

Kantor PMI Pasaman Barat. [Foto: Ist]

Simpang Empat, Padangkita.com - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) yang bertugas pada pemakaman jenazah Covid-19, krisis alat pelindung diri (APD), terutama sarung tangan latex dan masker medis.

Kepala Markas PMI Pasbar, Ridawarsa mengatakan saat ini petugas terpaksa menggunakan masker kain biasa serta sarung tangan karet tukang bangunan.

"Karena stok kami kosong. Kami pakai yang masker kain dan sarung tangan karet tukang dulu. Namun itu kan tidak standarnya," kata Ridaawarsa kepada Padangkita.com, Selasa (5/5/2020) siang.

Sementara itu, APD lainnya seperti baju hazmat, sepatu dan pelindung wajah masih ada.

"Semoga stok saat ini mencukupi. Kami sudah tanyakan juga ke Dinas Kesehatan. Stok masker dan sarung tangan juga kosong," lanjutnya.

Selain pemakaman, aktifitas posko PMI, kata Ridawarsa, setiap hari melayani permintaan penyemprotan disinfektan dan juga donor darah oleh Unit Transfusi Daerah (UTD) PMI Pasbar.

"Kita juga melayani ambulans gratis serta promkes melalui sosial media PMI tentang cara mengurangi risiko terjangkit Covid-19," ujarnya.

Ridawarsa yang akrab disapa Ujang ini mengimbau warga Pasbar untuk mengikuti anjuran dan imbauan pemerintah agar upaya memutus mata rantai Covid-19 bisa terus maksimal.

"Bagi warga kita yang ingin donor darah juga bisa langsung mengunjungi kantor PMI yang terletak di Depan Kantor Bupati Pasbar tepatnya di sebelah kediaman Rumah Dinas Wakil Bupati atau di Kompleks Kantor PKK Pasbar.” [rom]


Baca berita Pasaman Barat terbaru hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Lantik Bupati-Wakil Bupati Pasbar, Gubernur Mahyeldi Ingatkan soal Pentingnya Kekompakan
Lantik Bupati-Wakil Bupati Pasbar, Gubernur Mahyeldi Ingatkan soal Pentingnya Kekompakan
Selasa Pagi, Gubernur akan Melantik Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat Periode 2025-2030
Selasa Pagi, Gubernur akan Melantik Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat Periode 2025-2030
Safari Ramadan di Pasaman Barat, Wagub Vasko Serahkan Bantuan untuk Masjid dan Bedah Rumah
Safari Ramadan di Pasaman Barat, Wagub Vasko Serahkan Bantuan untuk Masjid dan Bedah Rumah
Polres Pasaman Barat Amankan Pengedar Sabu-Sabu, 54 Paket Sedang dan 1 Paket Kecil Disita
Polres Pasaman Barat Amankan Pengedar Sabu-Sabu, 54 Paket Sedang dan 1 Paket Kecil Disita
Wagub Vasko Naik Sepeda Motor Lewati Jalan Sempit Demi Temui Warga Terpencil di Pasaman
Wagub Vasko Naik Sepeda Motor Lewati Jalan Sempit Demi Temui Warga Terpencil di Pasaman
Polda Sumbar dan Polsek Kinali Ringkus Pengedar Ganja Siap Edar, Kejar-kejaran Dramatis Warnai Penangkapan
Polda Sumbar dan Polsek Kinali Ringkus Pengedar Ganja Siap Edar, Kejar-kejaran Dramatis Warnai Penangkapan