PLN Sumbar Serahkan CSR Bibit Pohon Percantik Pantai Ma’ruf Amin  

PLN Sumbar Serahkan CSR Bibit Pohon Percantik Pantai Ma’ruf Amin  

Wawako Pariaman Mardison Mahyuddin menerima CSR dari PLN. [Foto: Diskominfo Pariaman]

Pariaman, Padangkita.com – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatra Barat (Sumbar) menyalurkan dana Corporate Social Responsibility (CSR) untuk Kota Pariaman dalam bentuk 760 bibit pohon ketapang kencana.

CSR senilai Rp150 juta dari PLN itu diserahkan secara simbolis oleh Senior Manajer Keuangan, Komunikasi dan Umum PLN Sumbar, Cipto Adi Sumartono kepada Wakil Wali Kota Pariaman Mardison Mahyuddin, di Pantai Ma'ruf Amin, Desa Taluak, Kecamatan Pariaman Selatan, Kota Pariaman, Senin (28/11/2022).

“Atas nama Pemko Pariaman, saya mengucapkan terima kasih kepada PLN. Ini merupakan tahun kedua Pemko Pariaman menerima bantuan dari PLN,” ungkap Mardison Mahyuddin.

Ia menyebutkan, sebelumnya Kota Pariaman juga menerima CSR dari PLN sebesar Rp180 juta untuk penghijauan/penanaman 2.000 bibit pohon cemara laut yang diserahkan kepada 2 kelompk nelayan yang ada di Desa Taluk, Kecamatan Pariaman Selatan.

“Hari ini kita menerima kembali bantuan pohon ketapang kencana sebanyak 760 bibit pohon yang akan ditanam di sepanjang Pantai Pariaman,” tutur Mardison.

Ia berharap, dengan ditanamnya pohon ini akan menambah keasrian Pantai Ma’ruf Amin Kota Pariaman. Selain itu, juga dapat melindungi pantai ini dari abrasi.

Pantai Ma’ruf Amin diambil dari nama Wakil Presiden Ma'ruf Amin, yang merupakan usulan dari masyarakat setempat. Waktu itu, Wapres Ma’ruf Amin mengunjungi daerah itu untuk menanam pohon.

Mardison juga berharap, di samping menambah daya tarik wisatawan, berkembangnya pohon tersebut nanti dapat meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar.

Ia meminta dinas terkait bersama kelompok nelayan di Kota Pariaman menjaga dan merawat pohon tersebut.

“Semoga ke depan pohon ini tumbuh dengan baik sehingga dapat menambah keasrian pantai ini,” ujarnya.

Acara penyerahan CSR dilanjutkan dengan penanaman secara simbolis pohon ketapang kencana di pinggir Pantai Ma'aruf Amin oleh Wawako Mardison Mahyuddin.

Baca juga: Wapres Ma’ruf Amin Diusulkan Wako Genius Umar Jadi Nama Pantai di Pariaman

Pada kesempatan itu hadir juga Asisten I Setdako Pariaman Eflis Candra, kepala OPD terkait, camat, kepala Desa Taluak, dan jajaran PLN.  [*/pkt]

 

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

4 Pos Pengamanan - Pelayanan Didirikan, 11 Objek Wisata di Kota Pariaman Siap Sambut Wisatawan
4 Pos Pengamanan - Pelayanan Didirikan, 11 Objek Wisata di Kota Pariaman Siap Sambut Wisatawan
Jalan Berlubang Menuju Destinasi Wisata Pariaman Ditimbun, segera Ditinggikan - Diaspal
Jalan Berlubang Menuju Destinasi Wisata Pariaman Ditimbun, segera Ditinggikan - Diaspal
Penjelasan Pj Sekdako Pariaman Mursalim soal Pengangkatan CPNS dan PPPK Formasi 2024
Penjelasan Pj Sekdako Pariaman Mursalim soal Pengangkatan CPNS dan PPPK Formasi 2024
Wagub Sumbar dan Wako Pariaman Bantu Bedah Rumah serta Peralatan Usaha Warga Miskin
Wagub Sumbar dan Wako Pariaman Bantu Bedah Rumah serta Peralatan Usaha Warga Miskin
Wako Pariaman Berharap DJPb Sumbar Bantu Jembatani Dana Hibah dari Provinsi untuk Daerah
Wako Pariaman Berharap DJPb Sumbar Bantu Jembatani Dana Hibah dari Provinsi untuk Daerah
Yota Balad Ingatkan Penggunaan Anggaran mesti Dipastikan Memberikan Manfaat bagi Masyarakat
Yota Balad Ingatkan Penggunaan Anggaran mesti Dipastikan Memberikan Manfaat bagi Masyarakat