Peringati Hari Donor Darah Sedunia, PMI Pasbar Berhasil Kumpulkan 74 Kantong Darah Selama 2 Hari

Berita Pasaman Barat, Donor Darah PMI Pasaman Barat,

Berfoto bersama para petugas PMI dan Relawan seusai pelaksanaan Donor Darah Massal. (Foto: Ist)

Simpang Empat, Padangkita.com - Memperingati Hari Donor Darah Sedunia yang jatuh pada tanggal 14 Juni 2020, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar) mengadakan kegiatan donor darah massal.

Kegiatan ini berlangsung dengan tetap memperhatikan protokol Covid-19 walaupun telah memasuki masa new normal. Sebelumnya, donor darah tidak dapat dilaksanakan akibat adanya larangan untuk berkumpul.

Selama ini, PMI Pasbar selalu rutin setiap tiga bulan melaksanakan kegiatan donor darah. Kegiatan itu untuk memenuhi kebutuhan permintaan darah dari masyarakat Pasbar yang dirawat di RSUD Pasbar dan di Rumah Sakit Yarsi Ibnu Sina Simpang Empat.

Donor darah kali ini dilaksanakan di dua lokasi, yaitu di Kampung Dua Mahakarya, Nagari Koto Baru, Kecamatan Luhak Nan Duo dan di Wonosari, Nagari Persiapan Bancah Kariang, Kecamatan Kinali.

Kepala Markas PMI Pasbar Rida Warsa menyampaikan dari dua hari pelaksanaan donor darah, yaitu dari tanggal 14-15 Juni 2020, PMI berhasil mengumpulkan sebanyak 32 kantong di Mahakarya dan 42 kantong di Wonosari.

"Kita ucapkan terima kasih kepada seluruh pendonor. Semoga kegiatan ini menjadi ladang amal ibadah bagi kita semua dalam membantu sesama," katanya kepada Padangkita.com, Senin (15/6/2020).

Pada kesempatan ini, PMI juga memberikan penghargaan kepada relawan yang menjadi penggerak/motivator di daerahnya masing masing.

"Kita juga mengapresiasi sikap mulia dari para relawan kita yang aktif sebagai motivator dalam mengajak dan mengedukasi masyarakat untuk ikut donor darah serta aktif melakukan kegiatan tersebut," ucapnya.

Baca juga: Petugas Gabungan Sosialisasi New Normal di Simpang Empat

Dua relawan yang mendapat penghargaan dari PMI Pasbar adalah Sutrisno dan Eko Supriyono.

"Kami sangat berterimakasih kepada bapak Sutrisno dan Bapak Eko yang bersedia menjadi motivator penggerak di masyarakat untuk kegiatan donor darah massal ini. Kami berharap akan lahir dan tumbuh penggerak-penggerak lainnya di Pasaman Barat," ungkapnya.

Selain itu, PMI Pasbar juga mengadakan “MoU” (memorandum of understanding) dengan tiga nagari persiapan di wilayah IV Koto Kinali, yaitu Nagari Persiapan Bancah Kariang Wonosari, Nagari Persiapan Mudiak Labuah Sidomulyo dan Nagari Persiapan Tandikek Sumber Agung.

Nota kesepahaman itu berkaitan dengan komitmen nagari persiapan untuk mendukung sepenuhnya pelaksanaan donor darah secara rutin setiap 3 bulan.

"Selain itu, kita juga berkomitmen untuk memberikan pelayanan ambulans jenazah gratis untuk warga di tiga nagari tersebut.” [rom/pkt]


Baca berita Pasaman Barat terbaru hanya di Padangkita.com

Baca Juga

Lantik Bupati-Wakil Bupati Pasbar, Gubernur Mahyeldi Ingatkan soal Pentingnya Kekompakan
Lantik Bupati-Wakil Bupati Pasbar, Gubernur Mahyeldi Ingatkan soal Pentingnya Kekompakan
Selasa Pagi, Gubernur akan Melantik Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat Periode 2025-2030
Selasa Pagi, Gubernur akan Melantik Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat Periode 2025-2030
Safari Ramadan di Pasaman Barat, Wagub Vasko Serahkan Bantuan untuk Masjid dan Bedah Rumah
Safari Ramadan di Pasaman Barat, Wagub Vasko Serahkan Bantuan untuk Masjid dan Bedah Rumah
Polres Pasaman Barat Amankan Pengedar Sabu-Sabu, 54 Paket Sedang dan 1 Paket Kecil Disita
Polres Pasaman Barat Amankan Pengedar Sabu-Sabu, 54 Paket Sedang dan 1 Paket Kecil Disita
Wagub Vasko Naik Sepeda Motor Lewati Jalan Sempit Demi Temui Warga Terpencil di Pasaman
Wagub Vasko Naik Sepeda Motor Lewati Jalan Sempit Demi Temui Warga Terpencil di Pasaman
Polda Sumbar dan Polsek Kinali Ringkus Pengedar Ganja Siap Edar, Kejar-kejaran Dramatis Warnai Penangkapan
Polda Sumbar dan Polsek Kinali Ringkus Pengedar Ganja Siap Edar, Kejar-kejaran Dramatis Warnai Penangkapan