Penyebaran Covid-19 di Sumbar Meluas, Limapuluh Kota dari Zona Hijau Naik ke Zona Kuning

Berita Sumatra Barat, perda akb sumbar

Update Covid-19 Sumbar (Foto: Ist)

Padang, Padangkita.com – Bukan saja meningkat, penyebaran kasus Covid-19 di Sumatra Barat (Sumbar) juga makin meluas. Gugus Tugas Covid-19 Sumbar Jumat (21/8/2020) sore ini melaporkan terjadi penambahan 45 kasus yang tersebar di sembilan kabupaten/kota.

Salah satu daerah yang menambah kasus hari ini adalah Kabupaten Limapuluh Kota sebanyak dua orang, setelah cukup lama tak ada kasus baru.

Akibatnya, dengan adanya terkonfirmasi dua kasus baru ini, otomatis Kabupaten Limapuluh Kota tidak lagi masuk zona hijau, tetapi naik ke zona kuning.

Sejak akhir Juli sejalan dengan lonjakan kasus di Sumbar, status sejumlah kabupaten/kota di Sumbar pun berubah zona. Gugus Tugas Covid-19 Sumbar mencatat, hari ini merupakan 24 minggu masa status tanggap darurat pandemi Covid-19 diberlakukan.

Adapun pengelompokan zona 19 kabupaten/kota di Sumbar, enam daerah masuk zona oranye, 10 daerah masuk zona kuning, dan daerah masih zona hijau. Daerah yang masuk zona oranye adalah Kabupaten Solok, Kota Padang, Kota Bukittinggi, Kabupaten Tanah Datar, Kota Sawahlunto, dan Kabupaten Agam.

Baca juga: Kasus Harian Covid-19 di Sumbar Catat Rekor Terbanyak, Sehari Bertambah 45 Orang Positif

Daerah yang masuk zona kuning, Kota Padang Panjang, Kota Payakumbuh, Kota Pariaman, Kabupaten Padang Pariaman, Kabupaten Dharmasraya, Kabupaten Sijunjung, Kabupaten Pesisir Selatan, Kabupaten Pasaman Barat, Kota Solok dan Kabupaten Limapuluh Kota.

Baca juga: 12 Polisi dan 1 ASN di Polres Padang Pariaman Positif Covid-19, Layanan Masyarakat Tetap Buka

Sementara itu daerah yang relatif aman dari penyebaran Covid-19 atau berada di zona hijau adalah Kabupaten Pasaman, Kabupaten Kepulauan Mentawai dan Kabupaten Solok Selatan. [*/pkt]


Baca berita Sumatra Barat terbaru hanya di Padangkita.com

Tag:

Baca Juga

Tim Minisoccer Semen Padang Juarai Breezon Minisoccer SKMA I Cup Padang
Tim Minisoccer Semen Padang Juarai Breezon Minisoccer SKMA I Cup Padang
FYBI Sumbar Siapkan Beasiswa untuk 237 Atlet Berprestasi, Mahyeldi Sampaikan Apresiasi
FYBI Sumbar Siapkan Beasiswa untuk 237 Atlet Berprestasi, Mahyeldi Sampaikan Apresiasi
Jejak AA Navis Terus Hidup dalam Antologi Cerpen “Tentang Harimau Suamiku”
Jejak AA Navis Terus Hidup dalam Antologi Cerpen “Tentang Harimau Suamiku”
Padang Jazz Festival Meriahkan Akhir Tahun, Jadi Ajang Peluncuran Kalender Pariwisata 2025
Padang Jazz Festival Meriahkan Akhir Tahun, Jadi Ajang Peluncuran Kalender Pariwisata 2025
Hari Pertama Usai Cuti Kampanye, Gubernur Mahyeldi Subuh Mubarakah di Surau Ansharullah
Hari Pertama Usai Cuti Kampanye, Gubernur Mahyeldi Subuh Mubarakah di Surau Ansharullah
Bagi Ribuan Paket Sembako di Rawang, Andre Rosiade dan Rachmad Wijaya Komitmen Atasi Banjir
Bagi Ribuan Paket Sembako di Rawang, Andre Rosiade dan Rachmad Wijaya Komitmen Atasi Banjir