Pendaftaran Jalur Zonasi SMP Padang Dibuka, 55% Kuota untuk Siswa di Sekitar Sekolah

Pendaftaran Jalur Zonasi SMP Padang Dibuka, 55% Kuota untuk Siswa di Sekitar Sekolah

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang, Yopi Krislova saat memaparkan terkait PPDB Tahap I Jalur Zonasi. [Foto: IST]

Padang, Padangkita.com - Kabar gembira bagi para orang tua calon siswa SMP di Kota Padang! Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Padang akan membuka pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk siswa SMP sederajat melalui jalur zonasi pada Kamis (13/6/2024).

Penerimaan siswa SMP melalui jalur zonasi ini ditargetkan mencapai maksimal 55% dari total kuota. Sementara itu, 17% dialokasikan untuk jalur afirmasi, 5% untuk perpindahan tugas orang tua/wali, dan minimal 23% untuk jalur prestasi.

"PPDB tahap I ini yang kita mulai pada tanggal 13 hingga 16 Juni besok, itu pengumumannya tanggal 19 juni 2024. Pendaftaran Ulang Sekolah kita mulai 20 sampai 22 juni. Kita berharap khusus masyarakat yang berada pada jalur tahap zonasi SMP ini kita terima 55 persen, tentu harus memberikan data yang akurat untuk menarik titik koordinat pada jalur zonasi," ujar Kepala Disdikbud Kota Padang, Yopi Krislova, Rabu (12/6/2024).

Lebih lanjut ia mengatakan, pendaftaran jalur zonasi dibuka hingga tanggal 16 Juni 2024. Bagi siswa yang tidak diterima di jalur zonasi, Disdikbud Padang akan membuka pendaftaran tahap dua secara daring mulai tanggal 23 hingga 26 Juni 2024.

Pendaftaran tahap dua ini diperuntukkan bagi siswa melalui jalur afirmasi, perpindahan tugas orang tua/wali, dan jalur prestasi akademik.

Penerapan sistem zonasi dalam PPDB bertujuan untuk mempercepat pemerataan di sektor pendidikan.

Sistem zonasi ini merupakan bagian dari rangkaian kebijakan terintegrasi dan sistemik untuk memulihkan sistem persekolahan di Kota Padang.

"Zonasi merupakan rangkaian kebijakan yang utuh, terintegrasi, dan sistemik dari upaya kita melakukan pemulihan di sektor pendidikan, khususnya di sistem persekolahan," terang Yopi.

Baca Juga: Gubernur Sumbar Tegaskan Komitmen Dukung PPDB Online Objektif, Transparan dan Akuntabel

Sementara itu, informasi lebih lanjut mengenai PPDB Kota Padang dapat diakses melalui website resmi Disdikbud Padang: http://psb.diknaspadang.id/ [hdp]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

SDN 02 Cupak Tangah Gelar Perkemahan Budaya: Tumbuhkan Kecintaan Siswa Terhadap Tradisi Minangkabau
SDN 02 Cupak Tangah Gelar Perkemahan Budaya: Tumbuhkan Kecintaan Siswa Terhadap Tradisi Minangkabau
Berita Padang, Ini Akar Masalah dan Opsi Solusi PPDB SMP di Kota Padang, PPDB SMP di Kota Padang, Pendidikan Padang, PPDB SUmbar
Seleksi PPDB SMP Kota Padang Tahap Satu, 6.144 Siswa Dinyatakan Lulus
Pendaftaran Tahap II PPDB SMP di Padang Dibuka hingga 6 Juli, Ini Ketentuannya
Pendaftaran Tahap II PPDB SMP di Padang Dibuka hingga 6 Juli, Ini Ketentuannya
PPDB SMP di Padang akan Dibuka 21 Juni, Ini Kuota 4 Jalur Penerimaan
PPDB SMP di Padang akan Dibuka 21 Juni, Ini Kuota 4 Jalur Penerimaan
Alami Sendiri Maktab VIP Berantakan, Andre Rosiade Minta Kemenag Periksa Asosiasi Travel Haji Indonesia
Alami Sendiri Maktab VIP Berantakan, Andre Rosiade Minta Kemenag Periksa Asosiasi Travel Haji Indonesia
Lomba Bertutur Tingkat SD di Padang, Memupuk Kecintaan Membaca dan Budaya Bangsa
Lomba Bertutur Tingkat SD di Padang, Memupuk Kecintaan Membaca dan Budaya Bangsa