Pemprov Sumbar Perkuat Kerja Sama Pendidikan, Pariwisata, dan Pertambangan dengan Arab Saudi

Pemprov Sumbar Perkuat Kerja Sama Pendidikan, Pariwisata, dan Pertambangan dengan Arab Saudi

Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah di depan Kantor Kedubes RI, di Riyadh, Arab Saudi. [Foto: Dok. Biro Adpim Sumbar]

Riyadh, Padangkita.com Pemprov Sumbar akan memanfaatkan peluang kerja sama dan investasi dengan Kerajaan Arab Saudi. Banyak bidang yang berpotensi untuk dikerjasamakan.

Hal itu disampaikan Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah, usai melakukan pertemuan dengan Wakil Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk Kerajaan Arab Saudi, Sugiri Suparwan di Kantor Kedubes RI, di Riyadh, Arab Saudi, Sabtu (30/3/2024).

"Dalam pertemuan tadi, kita mendapat banyak informasi dari Wakil Dubes tentang peluang-peluang kerja sama yang bisa kita bangun dengan Kerajaan Arab Saudi," ungkap Mahyeldi dalam keterangan resminya.

Lebih lanjut ia menyebutkan, ke depan pihaknya akan memperkuat hubungan dengan Kerajaan Arab Saudi dalam berbagai bidang. Tidak hanya berkaitan dengan syariah saja, tapi akan lebih luas.

Setidaknya, lanjut Mahyeldi, kerja sama akan mulai diperkuat Sumbar dari sektor pendidikan, pariwisata, perdagangan serta sektor pertambangan.

"Peluang-peluang ini akan kita tindak lanjuti sesegera mungkin agar manfaatnya juga bisa segera dirasakan oleh masyarakat. Untuk langkah awal, mungkin akan kita mulai dari sektor pendidikan terlebih dahulu," kata Mahyeldi.

Wakil Dubes RI untuk Kerajaan Arab Saudi, Sugiri Suparwan menyebut saat ini sudah banyak perguruan tinggi di Indonesia yang telah menjalin kerja sama dengan perguruan tinggi yang ada di Arab Saudi.

Menurut dia, banyak keuntungan yang bisa diperoleh daerah jika kerja sama sektor pendidikan itu terwujud. Salah satunya beasiswa penuh dari Kerajaan Arab Saudi bagi mahasiswa yang berasal dari daerah kerja sama.

"Dan, itu berlaku tidak hanya bagi mahasiswa jenjang pendidikan S1 saja, tapi juga untuk mahasiswa S2 dan Doktoral," ungkap Sugiri.

Pada bulan November nanti, lanjut Sugiri, Kedubes RI akan mengadakan pameran produk-produk Indonesia secara besar-besaran di Riyadh. Pihaknya berharap, Pemprov Sumbar bisa terlibat dalam kegiatan tersebut.

Baca juga: Pakai Nama Syekh Ahmad Khatib Al-Minangkabawi untuk Masjid Raya, Gubernur Temui Pihak Keluarga

"Insya Allah kita akan mengundang Pemprov Sumbar untuk mengikuti pameran tersebut, semoga ini bisa menjadi pembuka jalan untuk kerjasama yang lebih besar kedepannya," ujar Sugiri. [*/pkt]

*) BACA informasi pilihan lainnya dari Padangkita di Google News

Baca Juga

Ajak Semua Perantau Minang Dukung Bank Nagari, OSO: Buka Rekening dan Tempatkan Dana
Ajak Semua Perantau Minang Dukung Bank Nagari, OSO: Buka Rekening dan Tempatkan Dana
Bidik Dukungan Maksimal Perantau, Gubernur Sumbar dan Bank Nagari Roadshow ke 4 Provinsi
Bidik Dukungan Maksimal Perantau, Gubernur Sumbar dan Bank Nagari Roadshow ke 4 Provinsi
Sumbar Terpilih sebagai Penerima Program Sekolah Rakyat, Dimulai di Kabupaten Solok
Sumbar Terpilih sebagai Penerima Program Sekolah Rakyat, Dimulai di Kabupaten Solok
Gubernur Mahyeldi Ungkap Prioritas Pembangunan Sumbar 2026
Gubernur Mahyeldi Ungkap Prioritas Pembangunan Sumbar 2026
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Lipoma di Bungus Teluk Kabung Kota Padang
Volume Sampah Meningkat 180 Persen Selama Libur Lebaran, Petugas DLH Kota Padang Siaga
Volume Sampah Meningkat 180 Persen Selama Libur Lebaran, Petugas DLH Kota Padang Siaga