Pemprov Dorong Tingkatkan Produksi Padi, Agar Sumbar Jadi Lumbung Beras Nasional

Berita Kabupaten Solok hari ini dan berita Sumbar hari ini: Saat ini Pemerintah Provinsi Sumbar ingin meningkatkan produksi padi

Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah menghadiri kegiatan panen raya padi di Kabupaten Solok, Kamis (22/4/2021). [Foto: Istimewa]

Berita Kabupaten Solok hari ini dan berita Sumbar hari ini: Saat ini Pemerintah Provinsi Sumbar ingin meningkatkan produksi padi

Arosuka, Padangkita.com- Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah berharap Sumbar menjadi lumbung beras nasional.

"Untuk mewujudkannya, diperlukan penguatan pertanian dari hulu hingga hilir," kata Mahyeldi usai menghadiri panen raya padi di Kabupaten Solok, Kamis (22/4/2021).

Untuk itu, perlu disediakan berbagai fasilitas pendukung, antara lain perbaikan jaringan irigasi, pembuatan embung, cetak sawah baru, dan menyamakan pola tanam.

Dia menyampaikan saat ini Pemerintah Provinsi Sumbar ingin meningkatkan produksi padi dengan cara melakukan peningkatan mutu bibit.

Serta dengan mengunakan teknologi pertanian dengan peralatan pertanian yang semakin maju.

"Di lokasi ini ada sekitar 150 hektare lahan persawahan dan masih terlihat pola tanam yang tidak sama. Tentunya ini akan memudahkan berkembangnya hama pada saat panen," ungkapnya.

Pola tanam serentak lebih mampu meningkatkan hasil produksi dan memudahkan pada saat panen karena sudah ada alat panen yang cepat dan memudahkan petani.

Menurutnya, panen raya padi ini merupakan bentuk upaya membangkitkan Sumbar sebagai lumbung beras nasional.

"Terutama Kabupaten Solok sebagai salah satu sentra produksi beras nasional, dan ini sejalan dengan salah satu program unggulan pemerintah provinsi dalam bidang pertanian," ujarnya.

Mahyeldi juga berharap kegiatan panen raya ini dapat mendorong peningkatan luas tambah tanam sehingga akan berdampak pada peningkatan produksi padi di Sumbar.

Mahyeldi juga mengatakan program unggulan di sektor pertanian menjadi perhatian penuh karena lebih 50 persen kegiatan ekonomi masyarakat Sumbar bergerak pada sektor ini. Selain itu, Sumbar juga memiliki daerah agraris yang subur.

"Kita berharap majunya sektor pertanian ditandai dengan jumlah produksi yang tinggi serta meningkatkan hasil pendapatan masyarakat petani dan UMKM dan mensejahterakan di Sumbar," terangnya.

Baca juga: Cegah Banjir Batang Lembang Solok, Butuh 2,5 Hektare Pembebasan Lahan untuk Sungai Baru

Hadir pada kegiatan itu Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Sumbar, Bupati Solok.

Kapolsek Kubung, Camat Kubung, Koramil, dan Wali Nagari serta sejumlah tokoh masyarakat. [rna]

Baca berita Kabupaten Solok hari ini dan berita Sumbar hari ini hanya di Padangkita.com.

Baca Juga

Dua Jembatan akan Dibangun di Aie Dingin, Gubernur Mahyeldi Tinjau Lokasi
Dua Jembatan akan Dibangun di Aie Dingin, Gubernur Mahyeldi Tinjau Lokasi
Banjir Bandang di Surian Solok, Andre Rosiade Bantu Rp50 Juta Buka Dapur Umum
Banjir Bandang di Surian Solok, Andre Rosiade Bantu Rp50 Juta Buka Dapur Umum
Gubernur Sumbar Minta Masyarakat Sukseskan Aksi Bergizi di Sekolah untuk Lahirkan SDM Unggul
Gubernur Sumbar Minta Masyarakat Sukseskan Aksi Bergizi di Sekolah untuk Lahirkan SDM Unggul
Terima Hibah Tanah 2 Hektare, Gubernur Sumbar akan Bangun SMAN 3 Gunung Talang Tahun 2024
Terima Hibah Tanah 2 Hektare, Gubernur Sumbar akan Bangun SMAN 3 Gunung Talang Tahun 2024
Panen Raya Padi di Palak Aneh Pariaman, Petani Berharap Pembangunan Irigasi
Panen Raya Padi di Palak Aneh Pariaman, Petani Berharap Pembangunan Irigasi
Menteri Pertanian Dijadwalkan Panen Raya Padi di Desa Palak Aneh Pariaman
Menteri Pertanian Dijadwalkan Panen Raya Padi di Desa Palak Aneh Pariaman