Pembelajaran Tatap Muka di Kota Padang Disetop Lagi, Pemko Ikuti Aturan Pusat Soal PPKM

Pembelajaran Tatap Muka di Kota Padang Disetop Lagi, Pemko Ikuti Aturan Pusat Soal PPKM

Ilustrasi sekolah tatap muka.

Padang, Padangkita.com – Pemerintah Kota (Pemko) Padang memutuskan untuk menunda atau menyetop lagi proses Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di semua sekolah.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Padang, Habibul Fuadi menyebutkan, penundaan dilakukan karena Kota Padang masih berstatus Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat  atau PPKM Level 4 hingga 18 Oktober mendatang.

“Kita tunda dulu sampai Kota Padang tidak PPKM Level 4 lagi,” ujar Habibul dihubungi Padangkita.com melalui telepon selulernya, Selasa (5/10/2021).

Habibul menyebutkan, pihaknya saat ini tengah mempersiapkan surat keputusan penundaannya dan akan diteruskan ke seluruh sekolah di Kota Padang.

Sebelumnya, PTM telah digelar di Kota Padang sejak dua hari lalu, Senin (3/10/2021). PTM diterapkan oleh seluruh tingkatan sekolah dengan menerapkan protokol kesehatan.

Keputusan untuk memberlakukan PTM di sekolah diambil Pemko Padang lantaran telah yakin bahwa Kota Padang akan turun level PPKM. Namun berdasarkan keputusan Pemerintah Pusat, Kota Padang masih berada pada PPKM Level 4.

Alasan Pusat memperpanjang PPKM Level 4 di Kota Padang karena adanya peningkatan kasus dan capaian vaksinasi yang belum maksimal. Meskipun sebetulnya, Pemko Padang sendiri telah menyatakan kasus Covid-19 di Kota Padang terus menurun dan vaksinasi meningkat.

Terlepas dari itu, kondisi di Kota terus menuju “normal”. Mal, pusat perbelanjaan, restoran, rumah makan, kafe telah ramai lagi. Sejumlah pembatasan juga telah dilonggarkan. Kegiatan-kegiatan di hotel-hotel juga makin sering dilakukan.

Baca juga: Ini Sebabnya PPKM Level 4 di Kota Padang Diperpanjang Lagi hingga 18 Oktober

Hanya, dari pantauan Padangkita.com di lapangan, masyarakat telah banyak yang abai terhadap protokol kesehatan. Orang berkerumun tanpa menjaga jarak dan menggunakan masker dengan mudah ditemukan. Makanya tak heran ada yang berseloroh, Kota Padang di atas kertas PPKM Level 4, tetapi di lapangan PPKM Level 1. [mfz/pkt]

Baca Juga

Gelanggang Air Mancur Youth Center Diresmikan, Jadi Wisata Baru Kota Padang
Gelanggang Air Mancur Youth Center Diresmikan, Jadi Wisata Baru Kota Padang
Wali Kota Padang Kembali Lantik Empat Kepala Dinas, Berikut Rinciannya 
Wali Kota Padang Kembali Lantik Empat Kepala Dinas, Berikut Rinciannya 
Pohon Tumbang di Padang, Sejumlah Kendaraan Tertimpa
Pohon Tumbang di Padang, Sejumlah Kendaraan Tertimpa
Gowes Siti Nurbaya 2023 Resmi Dihelat, 15 Ribu Peserta Siap Jadi yang Terbaik 
Gowes Siti Nurbaya 2023 Resmi Dihelat, 15 Ribu Peserta Siap Jadi yang Terbaik 
DP3AP2KB Padang Datangkan Psikolog untuk Anak-anak Pendemo Air Bangis 
DP3AP2KB Padang Datangkan Psikolog untuk Anak-anak Pendemo Air Bangis 
Pemko Padang Matangkan Persiapan Tablig Akbar Ustaz Adi Hidayat 
Pemko Padang Matangkan Persiapan Tablig Akbar Ustaz Adi Hidayat