Pasangan Diduga Berbuat Mesum di Atom Center Terjaring Patroli Satpol PP Padang

Pasangan Diduga Berbuat Mesum di Atom Center Terjaring Patroli Satpol PP Padang

Pasangan yang bukan suami isfri diduga berbuat mesum di Atom Center sedang didata penyidik Satpol PP Padang. [Foto: Ist.]

Padang, Padangkita.com – Tim Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Padang mengamankan pasangan yang diduga melakukan tindakan mesum di kawasan pertokoan Atom Center, Jalan Imam Bonjol, Selasa (21/12/2021).

Pasangan tersebut berinisial DS, laki-laki, 28 tahun, dengan FI, perempuan, 33 tahun. Keduanya terjaring oleh tim patroli Satpol PP, dan langsung dibawa ke Mako Satpol PP Jalan Tan Malaka Kota Padang.

"Dalam pengawasan kali ini kita amankan pasangan yang diduga berbuat mesum di salah satu ruangan kosong di kawasan yang sering disebut masyarakat Atom Center dan kita juga amankan berupa tikar dan meja-meja yang ada di lokasi tersebut," kata Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kota Padang, Alfiadi.

"Mereka sudah di ruangan Penyidik Pegawai Negeri Sipil, untuk didata dan dimintai keterangannya, kita tunggu hasilnya, jika terbukti bersalah akan kita lakukan pembinaan lebih lanjut sesuai aturan yang berlaku," ulas Alfiadi.

Ia menyebutkan, untuk menjaga ketertiban umum dan ketentraman masyarakat (Trantibum) di Kota Padang, Satpol PP Kota Padang, terus melakukan pemantauan dan memperketat pengawasan di lokasi Atom Center.

Menurut Afliadi, hampir setiap hari anggota Satpol PP bertugas melaksanakan pengawasan di kawasan tersebut.

"Setiap hari anggota ditempatkan untuk melakukan pengawasan di lokasi, dengan tujuan kawasan tersebut tidak lagi digunakan sebagai tempat yang meresahkan bagi masyarakat Kota Padang," ungkap Alfiadi.

Dirinya menyayangkan, dalam pengawasan kali ini, masih juga ditemukan adanya pasangan yang bukan suami istri diduga melakukan perbuatan asusila di salah satu ruangan kosong di Atom Center.

Baca juga: Satpol PP Kota Padang Tingkatkan Pengawasan Protokol Kesehatan Jelang Nataru

Dirinya mengimbau kepada seluruh masyarakat Kota Padang untuk bersama-sama melakukan pengawasan dan bersama menjaga ketertiban umum dan ketentraman masyarakat di Kota Padang. [*/pkt]

Baca Juga

Apresiasi Jelang Lebaran, Wali Kota Padang Puji Dedikasi Satpol PP, Damkar, dan BPBD
Apresiasi Jelang Lebaran, Wali Kota Padang Puji Dedikasi Satpol PP, Damkar, dan BPBD
Warga dan Dubalang Kota Amankan Dua Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Siteba
Warga dan Dubalang Kota Amankan Dua Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Siteba
Dubalang Kota Padang Amankan Remaja Terkait Dugaan Gangguan Trantibum di Belanti
Dubalang Kota Padang Amankan Remaja Terkait Dugaan Gangguan Trantibum di Belanti
Satpol PP Kembali Tertibkan PKL di Pasar Raya Padang Demi Kenyamanan Pengunjung
Satpol PP Kembali Tertibkan PKL di Pasar Raya Padang Demi Kenyamanan Pengunjung
Bolos Pesantren Ramadan, Satpol PP Padang Amankan Belasan Pelajar di Warung Internet
Bolos Pesantren Ramadan, Satpol PP Padang Amankan Belasan Pelajar di Warung Internet
Satpol PP Padang Gelar Razia Dini Hari, Tertibkan Remaja Nongkrong di Sejumlah Titik Rawan
Satpol PP Padang Gelar Razia Dini Hari, Tertibkan Remaja Nongkrong di Sejumlah Titik Rawan